Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Hasil Wimbledon 2023: Aldila Sutjiadi Kandas di Ganda Putri, Lolos ke Perempat Final di Ganda Campuran

Petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi, mengalami nasib berbeda dalam dua nomor yang diikutinya dalam turnamen tenis Grand Slam Wimbledon 2023.

11 Juli 2023 | 12.04 WIB

Tangkapan layar petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi (kanan) berpose bersama pasangan gandanya pada Wimbledon petenis Jepang Miyu Kato (kiri) di All England Lawn Tennis and Croquet Club, London, Inggris. (ANTARA/Arindra Meodia/instagram.com/dilla11)
Perbesar
Tangkapan layar petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi (kanan) berpose bersama pasangan gandanya pada Wimbledon petenis Jepang Miyu Kato (kiri) di All England Lawn Tennis and Croquet Club, London, Inggris. (ANTARA/Arindra Meodia/instagram.com/dilla11)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi, mengalami nasib berbeda dalam dua nomor yang diikutinya dalam turnamen tenis Grand Slam Wimbledon 2023, Senin, 11 Juli. Ia terhenti di babak 16 besar di nomor ganda putri, namun mampu lolos ke babak perempat final di ganda campuran.

Aldila Sutjiadi menjalani dua laga sekaligus di All England Lawn Tennis and Croquet Club, London, Inggris, Senin itu. Ia lebih dulu beraksi di Court 15 bersama dengan petenis Jepang, Miyu Kato, di babak 16 nomor ganda putri.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Sayang, langkah unggulan ke-13 itu terhenti di tangan juara ganda putri Wimbledon 2019, Barbora Strycova (Rep. Ceko) dan Hsieh Su-wei (Taiwan). Keduanya takluk  dengan skor 5-7, 6-7(4).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Setelah itu, Aldila Sutjiadi hanya punya waktu istirahat beberapa jam sebelum kembali tampil di Court 15 bersama Matwe Middelkoop (Belanda) di nomor ganda campuran. Kali ini mereka mampu meraih hasil positif.

Aldila, yang baru menjalani turnamen tenis Grand Slam keduanya bersama Matwe Middelkoop, melaju ke perempat final.  Mereka mengalahkan Jean-Julien Rojer (Belanda) dan Ena Shibahara (Jepang) dengan skor 3-6, 6-3, 6-4 dalam waktu 95 menit

Berstatus unggulan kedelapan, Matwe Middelkoop/Aldila Sutjiadi lebih dulu kehilangan set pertama. Namun, mereka memberi respons apik dengan langsung merebut empat gim pertama di set kedua.

Unggul 4-0 membuat semifinalis French Open 2023 itu cukup leluasa mengontrol permainan hingga akhirnya mampu memaksakan terjadinya set ketiga.

Memasuki set ketiga, duel dibuka dengan sengit di mana kedua pasangan silih berganti memenangi gim hingga kedudukan 3-3 terjadi.

Middelkoop/Dila akhirnya meraih momentum usai melakukan serve break pada gim ketujuh dan dilanjutkan hold pada gim berikutnya sehingga bisa unggul 5-3.

Setelah itu, Middelkoop/Dila praktis tinggal menjaga momentum hingga akhirnya memenangi laga dengan skor akhir 3-6, 6-3, 6-4.

Matwe Middelkoop/Aldila Sutjiadi pun berhak melaju ke perempat final Wimbledon 2023 dan akan bersua dengan Marcelo Arevalo (El Savador) dan Marta Kostyuk (Ukraina). Lawannya itu lolos setelah menang 6-4, 3-6, 6-3 atas Jamie Murray (Inggris) dan Taylor Townsend.

Laga perempat final nomor ganda campuran Wimbledon 2023 dijadwalkan berlangsung pada Selasa waktu setempat, 11 Juli 2023. Duel antara Matwe Middelkoop/Aldila Sutjiadi kontra Marcelo Arevalo/Marta Kostyuk rencananya akan digelar di Court 18 AELTC, London, Inggris.

Pilihan Editor: Kejutan Wimbledon 2023: Christopher Eubank Singkirkan Tsitsipas

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus