Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pergelaran tontonan beladiri MMA, One Championship akan kembali ke Jakarta. Pergelaran dengan tajuk One: Conquest of Heroes tersebut akan diadakan di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan pada 22 September 2018.
Partai utama yang dijual dalam One Championship kali ini adalah perebutan gelar juara dunia kelas jerami antara Yoshitaka Naito. Juara asal Jepang tersebut akan ditantang petarung asal Filipina, Joshua Pacio.
Baca: MMA One Championship: Stefer Kalahkan Kaushik di Ronde Pertama
Laga Naito vs Pacio merupakan rematch dari pertarungan mereka dua tahun lalu. Ketika itu Pacio juga berusaha merebut gelar dari Naito, namun kalah dan gagal. Tahun ini kesempatan kembali datang untuk petarung Filipina asal Baguio City tersebut.
Selain laga perebutan gelar juara dunia kelas jerami, One Championship: Conquezt of Heroes juga akan menampilkan jagoan lokal. Petarung Indonesia yang akan berlaga di dalam cage adalah Stefer Rahardian.
Baca: MMA One Championship: Stefer Rahardian Incar Kemenangan Ke-10
Bertarung di kelas terbang, Stefer akan menghadapi Peng Xue Wen dari Cina.
Petarung MMA Indonesia lain yang akan tampil di JCC Senayan pada 22 September nanti adalah Priscilla Hertati Lumban Gaol. Tati juga akan menghadapi petarung wanita asal Filipina, Jomary Torres.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini