Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Bom di Sidoarjo, Pelaku Jadi Korban Ledakan

Lima terduga teroris menjadi korban ledakan bom di Sidoarjo, Ahad malam, 13 Mei 2018.

14 Mei 2018 | 01.30 WIB

Ilustrasi bom bunuh diri. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi bom bunuh diri. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Lima terduga teroris menjadi korban ledakan bom di Sidoarjo, tepatnya di sebuah rumah susun di Kelurahan Wonocolo, kecamatan Taman, Ahad malam, 13 Mei 2018. "Dua orang sudah di rumah sakit Siti Khodijah, tiga termasuk istri dan anaknya masih di tkp," kata Kepala Bidang Humas Polda Jawa Timur, Komisaris Besar Frans Barung Mangera saat dihubungi, Ahad, 13 Mei 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Frans mengatakan pelaku bom tersebut adalah satu keluarga. Namun, dia belum menjelaskan apakah bom tersebut sengaja diledakan atau tidak.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebelumnya, beberapa kali ledakan kembali terdengar di rumah susun di Wonocolo, Taman, Sidoarjo, Jawa Timur, pada Ahad malam ini. Menurut informasi yang dihimpun, ledakan bom itu terjadi sekitar pukul 20.30 WIB di Rusunawa Blok B lantai 5.

Akibat ledakan ini, petugas kepolisian bersama dengan anggota TNI Kodim 0816 Sidoarjo memperketat penjagaan yang ada dalam lingkungan rumah susun di Wonocolo, Taman, Sidoarjo menyusul terjadinya ledakan dari salah satu ruangan kamar yang ada di rumah susun setempat.

Dalam kejadian itu, tiga orang dilarikan menggunakan mobil pick-up ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan. Petugas gegana dari Polda Jatim sudah datang ke lokasi untuk mengamankan lokasi kejadian perkara.

Rusun Wonocolo, Taman, Sidoarjo dekat dengan perbatasan kota Surabaya yaitu sekitar 9 kilometer arah barat lokasi ledakan di tiga lokasi Gereja di Surabaya pada Ahad pagi, 13 Mei 2018.

Simak kabar terbaru tentang bom Sidoarjo hanya di Tempo.co.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus