Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Daftar 21 Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Pilkada 2024 yang Telah Ditetapkan KPU

Sebanyak 21 gubernur dan wakil gubernur terpilih Pilkada 2025 telah ditetapkan oleh KPU pada Kamis, 9 Januari 2024 lalu. Berikut daftarnya.

10 Januari 2025 | 13.30 WIB

Ketua Komisi Pemilihan Umum RI, Mochammad Afifuddin, menyampaikan perkembangan terbaru pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kantor KPU RI di Jakarta Pusat, Jumat, 13 Desember 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra
Perbesar
Ketua Komisi Pemilihan Umum RI, Mochammad Afifuddin, menyampaikan perkembangan terbaru pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kantor KPU RI di Jakarta Pusat, Jumat, 13 Desember 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum atau KPU telah menetapkan 21 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur terpilih dalam pilkada 2024 pada Kamis, 9 Januari 2025. Mereka telah ditetapkan sebagai gubernur dan wakil gubernur lantaran tidak terdapat permohonan perselisihan hasil pilkada di Mahkamah Konstitusi atau MK.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ketua KPU Mochammad Afifuddin mengatakan data Buku Registrasi Perkara Konstitusi (BRPK) menunjukkan ada 23 perkara perselisihan hasil pemilihan (PHP) gubernur dan wakil gubernur yang tersebar di 16 Provinsi, 238 perkara PHP bupati dan wakil bupati, serta 49 perkara PHP wali kota dan wakil wali kota yang tersebar di 233 kabupaten/kota.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Agenda pemeriksaan pendahuluan sidang PHP di MK berlangsung sejak 8 hingga 16 Januari 2025. Sementara itu, sidang dengan agenda mendengarkan jawaban KPU selaku pihak termohon, keterangan pihak terkait, dan keterangan Bawaslu akan digelar pada tanggal 17 Januari hingga 4 Februari 2025.

“Daerah-daerah yang tidak ada sengketa di MK akan menetapkan paslon terpilih pada hari Kamis, 9 Januari 2025,” kata Afifuddin dalam keterangan resminya, Rabu, 8 Januari 2024 lalu.

Berikut provinsi yang telah menetapkan gubernur dan wakil gubernur untuk periode 2024-2029:

  1. Aceh: Muzakir Manaf (Mualem)-Fadhullah
  2. Sumatera Barat: Mahyeldi-Vasko Ruseimy
  3. Riau: Abdul Wahid-SF Hariyanto
  4. Jambi: Al Haris-Abdullah Sani
  5. Sumatra Selatan: Herman Deru-Cik Ujang
  6. Bengkulu: Helmi Hasan-Mian
  7. Lampung: Rahmat Mirzani Djausal - Jihan Nurlela
  8. Kepulauan Riau: Ansar Ahmad-Nyanyang Haris Pratamura
  9. Jakarta: Pramono Anung-Rano Karno
  10. Jawa Barat: Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan
  11. Banten: Andra Soni-Dimyati Natakusumah
  12. Bali: I Wayan Koster - I Nyoman Giri Prasta
  13. Nusa Tenggara Timur: Emanuel Melkiades Laka Lena-Johanis Asadomag
  14. Nusa Tenggara Barat: Lalu Muhamad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri
  15. Kalimantan Barat: Ria Norsan dan Krisantus Kurniawan
  16. Kalimantan Utara: Zainal A Paliwang-Ingkong Ala
  17. Kalimantan Selatan: Muhidin-Hasnuryadi Sulaiman
  18. Gorontalo: Gusnar Ismail - Idah Syaidah Rusli Habibie
  19. Sulawesi Barat: Suhardi Duka-Salim S. Mengga
  20. Maluku: Hendrik Lewerissa-Abdullah Vanath
  21. Papua Barat: Dominggus Mandacan- Mohamad Lakotan

Pilihan editor: KPU Jakarta: Pelantikan Pramono Anung-Rano Karno Dijadwalkan 7 Februari 2025

Hammam Izzuddin

Lulus dari jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta. Menjadi jurnalis media lokal di Yogyakarta pada 2022 sebelum bergabung dengan Tempo pada 2024

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus