Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Nusa

Inilah Daftar Kota Paling Toleran dan Tidak Toleran di Indonesia 2022

SETARA Institute merilis daftar kota paling toleran se-Indonesia dalam laporan Indeks Kota Toleran (IKT) 2022. Lantas, kota mana yang paling toleran dan tidak toleran di Indonesia?

10 April 2023 | 16.59 WIB

Dua replika naga diarak saat memasuki Vihara Tri Dharma Bumi Raya yang dipadati ribuan warga di Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Sabtu 4 Februari 2023. Ratusan tatung (dukun Tionghoa yang kerasukan arwah leluhur) dan arak-arakan naga turun ke jalan untuk menggelar pawai dan atraksi di sejumlah ruas jalan utama Kota Singkawang guna menyambut perayaan Cap Go Meh.  ANTARA FOTO/Jessica Helena Wuysang
Perbesar
Dua replika naga diarak saat memasuki Vihara Tri Dharma Bumi Raya yang dipadati ribuan warga di Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Sabtu 4 Februari 2023. Ratusan tatung (dukun Tionghoa yang kerasukan arwah leluhur) dan arak-arakan naga turun ke jalan untuk menggelar pawai dan atraksi di sejumlah ruas jalan utama Kota Singkawang guna menyambut perayaan Cap Go Meh. ANTARA FOTO/Jessica Helena Wuysang

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - SETARA Institute merilis daftar kota paling toleran se-Indonesia dalam laporan Indeks Kota Toleran (IKT) 2022. Lantas, kota mana yang paling toleran dan tidak toleran di Indonesia?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Laporan Indeks Kota Toleran (IKT) 2022 merupakan hasil pengukuran yang dilakukan SETARA Institute untuk mempromosikan praktik-praktik toleransi terbaik kota-kota di Indonesia. Indeks Kota Toleran 2022 merupakan laporan keenam SETARA Institute sejak pertama kali diterbitkan pada 2015.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Adapun objek kajian IKT adalah 94 kota dari total 98 kota di seluruh Indonesia. 4 kota yang dieliminir merupakan kota-kota administrasi di DKI Jakarta yang digabungkan menjadi satu DKI Jakarta. Selanjutnya, penilaian dilakukan dengan mempertimbangkan empat variabel, diantaranya regulasi pemerintah kota, regulasi sosial, tindak pemerintah, dan demografi sosio keagamaan.

Dari aspek tersebut dihasilkan pengukuran praktik-praktik toleransi terbaik pada kota-kota di Indonesia. Hasilnya menunjukkan bahwa Singkawang, Kalimantan Barat, meraih peringkat pertama sebagai kota paling toleran se-Indonesia versi SETARA Institute, mengungguli daerah lain di tanah air.

Lantas, kota mana yang paling toleran dan tidak toleran di Indonesia?

Kota Paling Toleran di Indonesia 2022

Melansir dari keterangan resmi Indeks Kota Toleran (IKT) 2022, berikut 10 kota paling toleran di Indonesia:

1. Singkawang, Kalimantan Barat: 6,583

2. Salatiga, Jawa Tengah: 6,417

3. Bekasi, Jawa Barat: 6,080

4. Surakarta, Jawa Tengah: 5,883

5. Kediri, Jawa Timur: 5,850

6. Sukabumi, Jawa Barat: 5,810

7. Semarang, Jawa Tengah: 5,783

8. Manado, Sulawesi Utara: 5,767

9. Kupang, Nusa Tenggara Timur: 5,687

10. Magelang, Jawa Tengah: 5,670

Kota Tidak Toleran di Indonesia 2022

Selain merilis laporan kota paling toleran di Indonesia, SETARA Institute juga melaporkan daftar kota paling tidak toleran. Berikut kota paling tidak toleran di Indonesia:

1. Cilegon, Banten: 3,227

2. Depok, Jawa Barat: 3,610

3. Padang, Sumatera Barat: 4,060

4. Sabang, Aceh: 4,257

5. Mataram, Nusa Tenggara Barat: 4,387

6. Banda Aceh, Aceh: 4,393

7. Medan, Sumatera Utara: 4,420

8. Pariaman, Sumatera Barat: 4,450

9. Lhokseumawe, Aceh: 4,493

10. Prabumulih, Sumatera Selatan: 4,510.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus