Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Mantan Menteri Luar Negeri Mochtar Kusumaatmadja Meninggal

Mantan Menteri Luar Negeri di era kepemimpinan Presiden Soeharto, Mochtar Kusumaatmadja, meninggal. Kemenlu mengonfirmasi kabar tersebut.

6 Juni 2021 | 12.13 WIB

Menlu Marty M.Natalegawa menyalami Mochtar Kusumaatmaja, yang mendapat anugerah Pahlawan Nasional di Jakarta [25/7]. ANTARA/HO-Kemlu RI
Perbesar
Menlu Marty M.Natalegawa menyalami Mochtar Kusumaatmaja, yang mendapat anugerah Pahlawan Nasional di Jakarta [25/7]. ANTARA/HO-Kemlu RI

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Menteri Luar Negeri di era kepemimpinan Presiden Soeharto, Mochtar Kusumaatmadja, meninggal pada Ahad, 6 Juni 2021. Hal ini dikonfirmasi oleh Kementerian Luar Negeri.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Benar beliau meninggal," ujar Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah, saat dikonfirmasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti kapan dan di mana Mochtar meninggal. Meski begitu, Faizasyah memastikan Kemlu akan ikut memfasilitasi pemakaman Mochtar.

"Keluarga mengabarkan berita duka, meninggal pagi tadi. Kemlu akan memfasilitasi proses pemakaman," kata Faizasyah.

Mochtar menjabat sebagai Menteri Luar Negeri selama 10 tahun. Dari Maret 1978 hingga 1988. Saat menjabat, ia menggantikan Adam Malik. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Menteri Kehakiman.

Mochtar Kusumaatmadja meninggal di usia 92 tahun. Ia lahir di Batavia, Hindia Belanda, pada 17 Februari 1929. Selain menjabat Menteri Luar Negeri dan Menteri Kehakiman, Mochtar juga diketahui sebagai Guru Besar Hukum di Universitas Padjadjaran, Bandung.

Egi Adyatama

Bergabung dengan Tempo sejak 2015. Alumni Universitas Jenderal Soedirman ini sejak awal meliput isu politik, hukum, dan keamanan termasuk bertugas di Istana Kepresidenan selama tiga tahun. Kini menulis untuk desk politik dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus