Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Puluhan Mahasiswa Vokasi Ikuti IISMA di Kampus Ternama Dunia, Ini Daftarnya

Sebanyak 42 mahasiswa vokasi berhasil lolos seleksi IISMA Vokasi.

3 Mei 2023 | 06.26 WIB

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
Perbesar
Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Program pendidikan vokasi Universitas Indonesia (UI) tahun ini kembali mengirimkan awardee melalui Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) 2023 ke beberapa perguruan tinggi top dunia. Sebanyak 42 mahasiswa vokasi UI berhasil lolos seleksi IISMA Vokasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

IISMAVO 2023 merupakan program beasiswa yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia sebagai salah satu bentuk program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Direktur Program Pendidikan Vokasi UI, Padang Wicaksono, mengatakan bahwa animo mahasiswa vokasi terhadap IISMA 2023 sangat meningkat dibandingkan tahun lalu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Setelah berhasil memberangkatkan 26 mahasiswa ke berbagai kampus di luar negeri pada 2022, tahun ini kami bangga dapat mengirimkan 42 mahasiswa dengan harapan dapat belajar dan mengikuti jejak alumni awardee sebelumnya. Dari program ini mahasiswa dapat belajar banyak hal, khususnya di kampus dan industri dengan skala internasional serta membuktikan bahwa mahasiswa vokasi memiliki daya saing global,” ujar Padang dilansir dari laman UI pada Rabu, 3 Mei 2023.

Mahasiswa yang berhasil lolos dalam program IISMA 2023 tersebut akan mengikuti kegiatan mobilitas internasional ke kampus terbaik di dunia selama 4–6 bulan atau satu semester dengan pembiayaan dari pemerintah Indonesia. Mereka tidak hanya mendapatkan pembelajaran di kelas, tetapi juga berbagai subjek pengetahuan multidisiplin lainnya yang diberikan di perguruan tinggi tujuan, serta berbagai kegiatan akademik seperti riset, magang, industry visit, dan misi pertukaran budaya.

Berikut ini adalah daftar universitas top dunia yang menerima mahasiswa vokasi melalui program IISMA 2023:

1. University of Strathclyde, Inggris (2 mahasiswa);
2. University College London, Inggris (7 mahasiswa);
3. Niagara College, Kanada (1 mahasiswa);
4. City of Glasgow College, Inggris (2 mahasiswa);
5. The University of Western Australia, Australia (2 mahasiswa);
6. University of Pécs, Hungaria (6 mahasiswa);
7. Coventry University, Inggris (3 mahasiswa);
8. Daegu Catholic University, Korea Selatan (1 mahasiswa);
9. Teesside University, Inggris (1 mahasiswa);
10. Humber College, Kanada (1 mahasiswa);
11. Shannon College of Hotel Management, University of Galway, Irlandia (1 mahasiswa);
12. Phoenix Academy, Australia (2 mahasiswa);
13. Swinburne University of Technology, Australia (2 mahasiswa);
14. University of Portsmouth, Inggris (1 mahasiswa);
15. Rubika, Prancis (2 mahasiswa);
16. Woosong University, Korea Selatan (3 mahasiswa);
17. Lomonosov Moscow State University, Rusia (2 mahasiswa);
18. Arts University Bournemouth, Inggris (1 mahasiswa);
19. Canberra Institute of Technology, Australia (1 mahasiswa);
20. Lancaster University, Inggris (1 mahasiswa).

Padang mengatakan program IISMA bukan hanya menjadi pengalaman bagi mahasiswa untuk belajar di luar negeri, melainkan juga mahasiswa akan menjadi duta bangsa untuk memperkenalkan budaya Indonesia di negara tujuannya.

"Kami menunggu karya para mahasiswa yang kembali untuk bisa menerapkan ilmunya ke industri dalam negeri,” kata Padang.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus