Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Warga Semarang Bisa Akses 10 Ribu CCTV yang Dipasang Pemerintah Kota

Selain terkoneksi dengan Polres Semarang, ribuan CCTV ini terintegrasi ke dalam sebuah jaringan besar dan bisa diakses melalui tiliksemar.semarangkota

20 September 2021 | 06.35 WIB

Wisatawan menikmati suasana sore hari di kawasan wisata Cagar Budaya Kota Lama, Semarang, Jawa Tengah, Kamis 1 Juli 2021. Pemerintah berencana menerapkan PPKM Darurat pada 3 - 20 Juli mendatang di 48 Kabupaten/Kota berstatus pandemi level 4 dan 74 Kabupaten/Kota berstatus pandemi level 3 di Pulau Jawa dan Bali, dengan sejumlah aturan pengetatan aktivitas masyarakat di tempat publik guna menurunkan penambahan kasus aktif COVID-19. ANTARA FOTO/Aji Styawan
Perbesar
Wisatawan menikmati suasana sore hari di kawasan wisata Cagar Budaya Kota Lama, Semarang, Jawa Tengah, Kamis 1 Juli 2021. Pemerintah berencana menerapkan PPKM Darurat pada 3 - 20 Juli mendatang di 48 Kabupaten/Kota berstatus pandemi level 4 dan 74 Kabupaten/Kota berstatus pandemi level 3 di Pulau Jawa dan Bali, dengan sejumlah aturan pengetatan aktivitas masyarakat di tempat publik guna menurunkan penambahan kasus aktif COVID-19. ANTARA FOTO/Aji Styawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Semarang memasang 10.600 CCTV di sudut-sudut kota untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga dalam beraktivitas sehari-hari. Dilansir dari semarangkota.go.id, pemasangan CCTV tersebut tidak hanya di wilayah kota dan daerah-daerah strategis saja, tetapi hingga di level RT.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pemasangan CCTV ini merujuk pada Peraturan Walikota Semarang Nomor 5 Tahun 2019 yang mengatur mengenai pemasangan CCTV di area publik dan dilakukan melalui kerja sama dengan beberapa korporasi serta agensi pemerintah daerah.

 

Ribuan CCTV ini akan langsung terhubung dengan Polres Semarang sebagai penegak hukum setempat. Dilansir dari tribatanews.purbalingga.jateng.polri.go.id, Kapolda Jawa Tengah Inspektur Jenderal Ahmad Luthfi mengatakan hal ini bisa mempermudah pihaknya dalam mengawasi dan menjaga keamanan di Semarang.

 

Selain terkoneksi dengan Polres Semarang, ribuan kamera ini akan terintegrasi ke dalam sebuah jaringan besar dan publik bisa mengaksesnya melalui laman tiliksemar.semarangkota.go.id.

 

Dalam laman tiliksemar.semarangkota.go.id, publik dapat menemui rekaman CCTV beberapa wilayah di Semarang, seperti Simpang Lima dan Simpang Paragon. Laman ini menyediakan pula analisis mengenai beberapa jenis data, antara lain data pengguna masker, data jenis kendaraan, hingga data genangan air di Semarang.  

 

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca juga:

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus