Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo menjadi penyelamat timnya pada laga Atalanta vs Manchester United di Liga Champions yang berakhir 2-2 pada Rabu dini hari tadi. Dua gol dari Ronaldo membuat skuad Setan Merah terhindar dari kekalahan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Usai pertandingan, Ronaldo menyatakan bahwa laga itu berjalan sangat sulit bagi mereka. Dia menyatakan Atalanta memang selalu menjadi lawan yang sulit untuk dikalahkan ketika bermain di kandang sendiri.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain senang karena mencetak dua gol, Ronaldo juga memuji rekan-rekannya karena memiliki keyakinan besar hingga akhir pertandingan. Menurut dia, hasil imbang itu cukup baik bagi Manchester United.
"Ini adalah laga yang sulit. Saya tahu ketika anda bermain di Bergamo melawan Atalanta akan selalu sulit," kata Ronaldo. "Tetapi kami yakin hingga akhir dan saya membantu tim saya untuk meraih angka dan saya sangat senang."
"Kami tak pernah menyerah. Kami memiliki keyakinan (bisa meraih angka) hingga akhir pertandingan dan itu bagus. Saya kira ini hasil yang bagus untuk kami."
Cristiano Ronaldo pun mengatakan bahwa Atalanta membuat mereka kesulitan karena menekan sejak menit awal pertandingan. Dia memuji pelatih Gian Piero Gasperini yang menurut dia merupakan pelatih hebat.
Dia pun menilai Manchester United sedikit dinaungi keberuntungan sehingga dapat meraih hasil imbang.
"Mereka memiliki pelatih yang fantastis, mereka tahu apa yang harus dilakukan sepanjang waktu di lapangan. Saya tahu itu karena ketika saya masih bermain di Juventus mereka selalu menjadi lawan yang sulit untuk dihadapi," kata Ronaldo.
"Saya kira kami melakukan pekerjaan dengan sangat baik. Kami bertahan dengan cukup baik dan sedikit beruntung pada akhirnya saya bisa mencetak gol, tetapi itulah sepak bola."
Pada laga itu, Atalanta memang sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Josip Ilicic pada menit ke-12. Cristiano Ronaldo menyamakan kedudukan pada masa tambahan waktu babak pertama.
Duvan Zapata kembali membawa Atalanta unggul setelah babak kedua berjalan 11 menit. Ronaldo kembali menyamakan kedudukan pada masa tambahan waktu babak kedua.
Hasil imbang 2-2 laga Atalanta vs Manchester United itu membuat persaingan di Grup F Liga Champions sangat ketat. Manchester United dan Villarreal sama-sama mengantongi tujuh angka dan berada di puncak klasemen. Atalanta berada di posisi ketiga dengan perolehan lima angka dan Young Boys yang berada di dasar klasemen juga masih berpeluang lolos ke babak 16 besar karena telah mengantongi tiga angka.
UEFA
Baca: Atalanta vs Manchester United 2-2, Simak Pujian Solskjaer buat Cristiano Ronaldo
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.