Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Persik Kediri vs Borneo FC hadir pada pekan kedua Liga 1 2021-2022 di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat, 10 September. Pada akhir babak pertama pertandingan masih imbang 0-0. (Catatan: Laga ini akhirnya dimenangi Persik 1-0)
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Borneo FC, yang tengah berusaha mempertahankan posisinya di puncak klasemen, unggul dalam penguasaan bola, mencapai 54 persen. Mereka juga mendapatkan lebih banyak peluang, antara lain lewat Nuriddin Davronov, Guy Junior, dan Sultan Samma.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Persik, yang berusaha mengejar kemenangan pertamanya, tumpul dalam menyerang. Sepanjang babak ini, mereka tak berhasil mengarahkan satu pun tembakan ke gawang lawan. Peluang yang didapat lewat Youssef Ezzejjari Lhasnaoui gagal berbuah gol karena tembakannya terbendung bek Borneo.
Susunan Pemain Persik vs Borneo FC:Susunan pemain Persik Kediri vs Borneo FC. (twitter/@Liga1Match)
Sebelumnya, Jumat sore ini, sudah berlangsung laga pertama pekan kedua. Persela Lamongan berhasil mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor 1-0.
Jadwal pekan kedua Liga 1 lainnya akan bergulir sepanjang Sabtu dan Minggu. Pada Sabtu besok, juara bertahan Bali United akan melawan Barito Putera. Pada hari yang sama Persib Bandung akan menghadapi Persita Tangeran, sedangkan Persebaya Surabaya akan bertemu Tira Persikabo.
Persija Jakarta baru akan bermain pada Ahad, 12 September 2021, melawan PSIS Semarang. Pada hari yang sama Madura United akan menghadapi PSM Makassar dan Arema FC berlaga akan melawan PSIS Semarang.
Selanjutnya: Jadwal berikutnya dan rekap hasil pekan pertama
Jadwal Liga 1
Sabtu, 11 September 2021
15:15 Persiraja Aceh vs PSS Sleman (O Channel)
15:15 Barito Putera vs Bali United (Indosiar)
18:15 Persebaya vs Tira Persikabo (Indosiar)
20:30 Persita Tangerang vs Persib Bandung (Indosiar).
Ahad, 12 September 2021
15:15 Madura United vs PSM Makassar (Indosiar)
18:15 Arema FC vs Bhayangkara Solo (Indosiar)
20:30 Persija Jakarta vs PSIS Semarang (Indosiar).
Hasil Liga 1 Pekan Pertama:
Bali United vs Pesik Kediri 1-0
Persipura vs Persita 1-2
Bhayangkara FC vs Persiraja 2-1
Tira Persikabo vs Madura United 1-1
PSIS Semarang vs Persela Lamongan 1-0
Borneo FC vs Persebaya Surabaya 3-1
Persib Bandung vs Barito Putera 1-0
PSM Makassar vs Arema FC 1-1
PSS Sleman vs Persija Jakarta 1-1
Persela Lamongan vs Persipura 1-0.