Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Jadwal dan Preview Timnas U-17 Uzbekistan vs Korea Utara di Semifinal Piala Asia U-17 2025

Pertandingan Timnas U-17 Uzbekistan vs Korea Utara tersaji pada semifinal Piala Asia U-17 2025. Pertemuan ini adalah pertemuan dua tim produktif.

17 April 2025 | 09.52 WIB

Laga Timnas U-17 Uzbekistan vs Korea Utara di babak semifinal Piala Asia U-17 2025. Doc. AFC.
Perbesar
Laga Timnas U-17 Uzbekistan vs Korea Utara di babak semifinal Piala Asia U-17 2025. Doc. AFC.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Timnas U-17 Uzbekistan vs Korea Utara akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-17 2025 di Stadion King Fadh Sports City pada Jumat dinihari, 18 April 2025, pukul 00.15 WIB. Kedua tim telah mencetak total 24 gol menjelang pertandingan ini sehingga laga ini bisa saja berakhir dengan banyak gol.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pelatih Uzbekistan Islombek Ismoilov mengatakan strategi ofensifnya tidak akan berubah. “Kami tidak akan mengubah gaya kami, tetapi tentu saja akan beradaptasi dengan situasi pertandingan. Ini adalah dua tim yang bermain menyerang satu sama lain, dan kami tahu kami perlu menciptakan lebih banyak peluang dan mencetak gol untuk menang,” kata dia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ismoilov memuji para pemain yang telah bekerja keras membawa tim ke babak semifinal. Menurut dia, setiap pemain dan staf pelatih telah memainkan peran dengan baik. “Tidak mudah bermain dalam suhu seperti ini dan dibutuhkan upaya dari semua yang terlibat untuk memastikan para pemain siap tampil Korea Utara adalah tim yang bagus. Kami telah menganalisis semua pertandingan mereka, dan akan siap untuk itu,” ucap Ismoilov.

Gelandang Uzbekistan Sadriddin Khasanov mengungkap persiapan mereka menghadapi Korea Utara. “Pelatih tahu bagaimana cara mengeluarkan kemampuan terbaik kami. Kami akan berusaha memenangkan pertandingan ini,” katanya.

Sementara itu, Korea Utara memulai kampanye di Grup C Piala Asia U-17 2025 dengan hasil imbang 1-1 melawan Republik Islam Iran. Setelah itu, Korea Utara mengalahkan Tajikistan dengan skor 3-0 dan bermain imbang 2-2 melawan Oman.

Pelatih Korea Utara O Thae Song punya modal bagus setelah pesta gol dalam kemenangan 6-0 atas Indonesia di babak perempat final. Tetapi, ia tahu Uzbekistan adalah lawan yang sama sekali berbeda. “Para pemain Uzbekistan kuat secara fisik dan memiliki keterampilan individu. Mereka adalah satu-satunya tim yang telah memenangkan semua pertandingan mereka sejauh ini. Kami akan bertanding melawan tim yang tangguh, tetapi kami siap menghadapi mereka,” kata Song.

Bek Korea Utara Choe Song Hun, yang mencetak gol melawan Indonesia, telah berjanji bakal memberikan kemampuan terbaik pada laga melawan Uzbekistan. “Kami akan berusaha keras untuk mencetak gol dan meraih kemenangan,” kata dia.

Arkhelaus Wisnu Triyogo

Lulus dari Universitas Indonesia program studi Indonesia pada 2014, ia bergabung bersama Tempo pada 2015. Sempat meliput politik dan hukum seputar Pemilu 2019, ia kini berfokus pada isu gaya hidup dan olahraga. Pada 2019, bersama Danang Firmanto, ia meraih ExCel Award, penghargaan untuk karya jurnalistik terbaik di bidang pemilu di kawasan ASEAN.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus