Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga Spanyol pekan ke-18 akan menampilkan laga Barcelona vs Getafe. Kedua tim akan berhadapan di Camp Nou, Senin dinihari, 23 Januari 2023, mulai 00.30 WIB.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Barcelona akan berusaha menjaga tren positif. Dalam laga ini mereka mengincar enam kemenangan beruntun di semua ajang, sekaligus menjaga posisinya di puncak klasemen La Liga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Saat ini Barcelona unggul tiga poin dari Real Madrid. Sdangkan Getafe ada di posisi ke-15, satu poin di atas zona degradasi.
Barcelona sudah lama tak bermain di La Liga, sejak sejak menang 1-0 lawan Atletico Madrid pada 8 Januari 2023 lalu. Beberapa pekan belakangan mereka tampil di Piala Super Spanyol dan berhasil menjadi juara di Arab Saudi. Blaugrana menjadi kampiun dengan mengalahkan Real Betis dan Real Madrid.
Sekembali diari Piala Super Spanyol mereka sudah tampil di Copa del Rey dan menang 5-0 atas Ceuta. Rentetan hasil ini menjadi midal berharga bagi tim asuhan Xavi Hernandez saat melawan Getafe, yang akan berusaha bangkti dari tiga kekalahan beruntun.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Barcelona: Robert Lewandowski dan Ferran Torres tak bisa bermain karena akumulasi kartu. Selain itu, semua pemain siap berlaga, termasuk Frenkie de Jong dan Ronald Araujo yang diistirahatkan kontra Cueta.
Getafe: Juan Iglesias mungkin akan menggantikan Damian Suarez di wing-back kanan. Selain itu, kemungkinan pelatih Getafe akan menurunkan line-up yang sama dengan saat kalah dari Espanyol pekan lalu.
Baca Juga: Jadwal Bola Hari Ini: Liga 1, Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia
Perkiraan Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Araujo, Kounde, Christensen, Balde; F de Jong, Busquets, Pedri; Dembele, Fati, Gavi.
Getafe (5-3-2): Soria; Iglesias, Dakonam, Duarte, Alderete, Portu; Alena, Milla, Algobia; Mayoral, Unal.
Lima Pertemuan Terakhir
15/2/2020 - Barcelona 2-1 Getafe
18/10/2020 - Getafe 1-0 Barcelona
23/4/2021 - Barcelona 5-2 Getafe
29/8/2021 - Barcelona 2-1 Getafe
16/5/2022 - Getafe 0-0 Barcelona.
Prediksi Barcelona vs Getafe
Melihat performa terkini kedua tim, Barcelona lebih diunggulkan untuk memenangi pertandingan ini.
Baca Juga: Prediksi Dewa United vs Persita Tangerang di Liga 1 Hari Ini