Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

FBR dan Warga Ambon Bentrok di Depok

image-gnews
Pengamanan Bentrokan antar warga. ANTARA/Zainuddin MN
Pengamanan Bentrokan antar warga. ANTARA/Zainuddin MN
Iklan

TEMPO.CO, Depok - Ketegangan antara Forum Betawi Rempuk (FBR) dan Warga Ambon kembali terjadi Depok pada pukul 15 November 2012, Minggu, 18 November 2012. Seorang anggota FBR terluka dan tiga telepon genggam milik warga Ambon dibawa lari.

"Pelakunya anak FBR dari Jagakarsa yang baru pulang dari acara di Depok," kata salah satu anggota Kepolisian yang tidak mau disebut namanya di lokasi kejadian, Ahad, 18 November 2012.

Menurut salah seorang saksi mata, Yudi, 13 tahun, kejadian bermula saat puluhan anggota FBR melakukan pawai di Jalan Margonda Raya depan Mal Depok Town Square. Sementara itu kelompok warga Ambon yang biasa mangkal dan berjualan di bawah jembatan penyeberangan bercanda sambil berteriak hormat. "FBR tersinggung dan menghentikan motornya," kata dia.

Beberapa anggota FBR akhirnya turun dari motor dan menghampiri anak-anak Ambon yang berjumlah lima orang. Mereka mengancam akan memukul Ambon dengan mengangkat kayu. Akhirnya terjadi saling pukul. "Satu orang dari FBR jatuh terkena pukul," katanya.

Melihat temannya jatuh, anggota FBR lainnya juga ikut maju dan kelompok Ambon mundur karena selisih jumlah. FBR kemudian mengamuk. Mereka memecahkan kaca konter pulsa milik warga Ambon bernama, Jemi Latuponu. "Mereka mengambil tiga Hand Phone," kata Jemi. Di antaranya, satu BlackBerry Gemini dan Nokia, dan Cross.

Yudi melanjutkan, selain memecahkan kaca konter, mereka juga mengambil botol kosong teh botol di warung sekitar TKP. Mereka melempar ke kelompok Ambon yang mundur ke dalam area Mal Detos. "Mereka langsung lempar-lempar," kata dia.

Sesaat kemudian Ambon kembali maju dan jumlahnya lebih banyak. "Jumlahnya hampir sama," katanya. Namun, FBR memutuskan mundur dan pergi ke arah Jakarta melalui Lenteng Agung. Seseorang yang diduga sebagai polisi sempat menembakan peluru ke atas. "Tapi dia tidak memakai baju polisi," katanya. Sementara petugas yang mengamankan lokasi juga belum bisa memastikan siapa sosok berhelm dan memakai jaket hitam itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Salah seorang anggota kelompok Ambon, Andi alias Alung yang terlibat dalam insiden itu mengaku pihaknya tidak bermaksud menyinggung FBR ketika bercanda. "Tapi mereka tersinggung dan menghampiri kami," katanya. Tidak hanya menghampiri, tapi mereka juga mengancam dan mengeluarkan golok. Akhirnya terjadi saling pukul."Saya juga kena pukul," kata dia.

Kepala Kepolisian Sektor Beji Ajun Komisaris Agus Widodo langsung mendatangi TKP. Dia meminta beberapa anggota Ambon yang terus memanas agar menunjuk seorang perwakilan. "Kami akan menangani langsung masalah ini," kata dia.

Pihaknya juga telah mengumpulkan beberapa saksi untuk dimintai keterangan. Sementara, di lokasi kegiatan para Ambon terus ke luar dan berteriak-teriak. Mereka meminta polisi menbgusut tuntas malah itu.

ILHAM TIRTA

Berita terpopuler Metro :
Muhammadiyah Ultah Ke-100, Gelora Bung Karno Padat 

Dari Bunderan HI, Aksi Gaza ke Kedutaan Amerika

Komite Daging Sapi Minta Kuota Impor Ditambah 

Meski Mahal, Konsumen Tetap Membeli Daging

Tembok Seskoal Rubuh, Lima Rumah Rusak

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

7 jam lalu

Ilustrasi tawuran. Dok. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

Ada tempat di kawasan Koja yang dijadikan lokasi tawuran pada malam pertama Ramadan.


Cegah Perang Sarung dengan Mendorong Partisipasi Anak di Kegiatan Ramadan

12 jam lalu

Ilustrasi barang bukti perang sarung. Dok. Humas Polri
Cegah Perang Sarung dengan Mendorong Partisipasi Anak di Kegiatan Ramadan

KPAI menyarankan partisipasi anak dalam berbagai kegiatan Ramadan demi mencegah terjadinya kekerasan yang melibatkan anak, seperti perang sarung.


Polres Jakarta Timur Gelar Operasi Cipta Kondisi Antisipasi Tawuran dan Balap Liar Usai Tarawih

1 hari lalu

Ilustrasi balap liar. Antaranews.com
Polres Jakarta Timur Gelar Operasi Cipta Kondisi Antisipasi Tawuran dan Balap Liar Usai Tarawih

Polres Metro Jakarta Timur menggelar Operasi Cipta mencegah tawuran dan balap liar selama Ramadan.


Polisi Tangkap Pelaku Tawuran Genk Bhirues dan Remaja Anak Lapak Klender, Satu Orang Buron

2 hari lalu

Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com
Polisi Tangkap Pelaku Tawuran Genk Bhirues dan Remaja Anak Lapak Klender, Satu Orang Buron

Tawuran yang terjadi Jalan Dermaga Raya, Klender, 21 Februari 2024 itu menyebabkan satu orang meninggal karena pengeroyokan.


Anak Perempuan di Tangsel Dianiaya Sekelompok Orang Hingga Trauma, Dikira Ikut Perang Sarung

2 hari lalu

Ilustrasi tawuran/perkelahian penganiayaan. Shutterstock
Anak Perempuan di Tangsel Dianiaya Sekelompok Orang Hingga Trauma, Dikira Ikut Perang Sarung

Anak perempuan dipukuli dan diinjak, diduga jadi korban salah sasaran pelaku tawuran perang sarung di Ciputat, Tangsel.


Tawuran Dua Kelompok Pemuda Janjian Perang Sarung di Bekasi, Satu Tewas Dihantam Kunci T

2 hari lalu

Ilustrasi tawuran. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
Tawuran Dua Kelompok Pemuda Janjian Perang Sarung di Bekasi, Satu Tewas Dihantam Kunci T

Tawuran berawal saat kedua kelompok itu janjian untuk perang sarung di Jalan Arteri Tol Cibitung.


Viral 200 Pemuda Tawuran di Bekasi, Satu Luka Berat

3 hari lalu

Ilustrasi tawuran pelajar. Dok. TEMPO/Dasril Roszandi;
Viral 200 Pemuda Tawuran di Bekasi, Satu Luka Berat

Satu orang menderita luka robek di punggung belakang akibat sabetan senjata tajam dalam tawuran yang terjadi di Jalan Raya Narogong, Bekasi


Asal Mula Sahur On the Road hingga Kini Dilarang Dilakukan di Beberapa Daerah

4 hari lalu

Puluhan pemuda viral di media sosial karena menggelar pesta berkedok Sahur On The Road (SOTR) di Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (27/4/2022) dinihari. ANTARA/Instagram/merekamjakarta/Abdu Faisal
Asal Mula Sahur On the Road hingga Kini Dilarang Dilakukan di Beberapa Daerah

Sahur On the Road populer pada tahun 2000-an, hingga kerap jadi pemicu tawuran dan dilarang kepolisian di beberapa daerah.


Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

4 hari lalu

Puluhan pemuda viral di media sosial karena menggelar pesta berkedok Sahur On The Road (SOTR) di Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (27/4/2022) dinihari. ANTARA/Instagram/merekamjakarta/Abdu Faisal
Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

Polres Metro Tangerang Kota mendirikan 26 Pos Pantau untuk mengantisipasi geng motor berkedok Sahur on the road selama bulan Ramadan.


Larangan Sahur On the Road Sepanjang Ramadan di Beberapa Daerah, Apa Alasannya?

4 hari lalu

Ratusan remaja di Pasar Minggu ditangkap polisi karena menggelar sahur di jalan atau Sahur On The  Road (SOTR). Foto: Dokumentasi Polsek Pasar Minggu
Larangan Sahur On the Road Sepanjang Ramadan di Beberapa Daerah, Apa Alasannya?

Kegiatan Sahur On the Road selama Ramadan di beberapa daerah dilarang dilakukan. Berikut beberapa daerah itu dan alasannya.