Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Terkini: Bantahan Warga Pulau Rempang Atas Pernyataan Mahfud MD, Sri Mulyani Tanggapi Single Salary PNS

Berita terkini bisnis pada petang ini, dimulai dari bantahan warga Pulau Rempang atas pernyataan Mahfud MD dan Hadi Tjahjanto soal kepemilikan tanah.

14 September 2023 | 18.45 WIB

Polisi lengkap dengan peralatan anti huru hara menjaga aksi unjuk rasa warga Pulau Rempang di Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Batam, Kepulauan Riau,  Senin, 11 September 2023. Aksi yang menolak rencana pemerintah merelokasi mereka tersebut berakhir ricuh. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Perbesar
Polisi lengkap dengan peralatan anti huru hara menjaga aksi unjuk rasa warga Pulau Rempang di Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Batam, Kepulauan Riau, Senin, 11 September 2023. Aksi yang menolak rencana pemerintah merelokasi mereka tersebut berakhir ricuh. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Kamis petang, 14 September 2023, dimulai dari bantahan warga Pulau Rempang atas pernyataan Menteri Mahfud MD dan Hadi Tjahjanto soal kepemilikan tanah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Berikutnya ada berita tentang tanggapan Tokopedia atas viral pelanggan beli iPhone tapi malah menerima batu dan curhat pedagang yang pembelinya sepi meski sudah Live di TikTok. Lalu ada berita tentang komentar Sri Mulyani soal single salary PNS dan tanggapan Siti Nurbaya soal dugaan kekeliruan KLHK dalam memberi izin di Pulau Rempang. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kelima berita itu terpantau paling banyak diakses oleh para pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis. Berikut ringkasan lima berita trending tersebut.

1. Bantahan Warga Pulau Rempang vs Mahfud MD dan Hadi Tjahjanto Soal Kepemilikan Tanah

Dua menteri Presiden Joko Widodo atau Jokowi yakni Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD dan Menteri Agraria dan Tata Ruang/BPN Hadi Tjahjanto memaparkan penyebab konflik di Pulau Rempang, Batam, Kepulauan Riau.

Menurut Mahfud MD, konflik bukan disebabkan ketidakjelasan hak atas tanah, melainkan proses pengosongannya. Apalagi sebetulnya pemerintah telah memberikan hak guna usaha atas Pulau Rempang kepada sebuah perusahaan. Sementara menurut Hadi Tjahjanto, masyarakat yang menempati Pulau Rempang tidak memiliki sertifikat.

Warga Pulau Rempang membantah pernyataan-pernyataan tersebut. Mereka bahkan berani membuktikan bahwa keberadaan warga di pulau tersebut sudah ada sejak berpuluh-puluh tahun lamanya. Mereka juga siap membuktikan kalau warga Rempang sudah turun-temurun tinggal di Pulau Rempang, bahkan jauh sebelum Indonesia merdeka.

Simak lebih jauh tentang bantahan warga Pulau Rempang di sini. 

2. Tokopedia Buka Suara soal Viralnya Pelanggan Beli iPhone Dapat Batu

Marketplace asal Indonesia, Tokopedia, buka suara soal kabar warganet yang membeli ponsel merek iPhone lewat layanannya. Melalui media sosial X atau Twitter, warganet tersebut mengaku menerima batu, bukan ponsel dengan merek iPhone 13 seperti yang dipesannya.

"Berkaitan dengan laporan tersebut, Tokopedia terus berkoordinasi dengan berbagai mitra strategis termasuk mitra logistik untuk melakukan investigasi," ujar Public Affairs Senior Lead Tokopedia, Aditia Grasio Nelwan, saat dihubungi Tempo, Rabu, 13 September 2023.

Tokopedia menyatakan akan terus berkomunikasi secara transparan dengan pembeli tersebut. Komunikasi akan dilakukan, baik soal prosesnya maupun hasil investigasi. 

Simak lebih jauh tentang tanggapan Tokopedia soal kabar viral di sini. 

3. Curhat Pedagang Pasar Sepi Pembeli: 3 Jam Live TikTok Tidak Ada yang Nonton, Ada yang Nawar tapi Sadis Banget

Tak sedikit pedagang pasar yang mengeluhkan sepinya pembeli di media sosial TikTok belakangan ini. Padahal mereka sudah mulai mencoba berjualan online dengan melakukan siaran langsung lewat TikTok live. Hal ini pun menarik perhatian banyak orang hingga ramai dibicarakan di media sosial Twitter atau X.

“Saking sepinya pasar offline, kita bukan artis, live pun gak ada yang nonton. Kenapa ya, sekarang orang pada gak mau dateng lagi ke pasar,” tulis keterangan pada unggahan gambar di akun Twitter @tanya*****, Jumat, 8 September 2023. Unggahan tersebut pun telah memiliki lebih dari 74 ribu tayangan dengan 583 suka.

Selain unggahan tersebut, ternyata banyak pedagang pasar yang juga membagikan curhatannya di media sosial mengenai sepinya pembeli yang mengakibatkan turunnya omzet penjualan. Lantas, seperti apa curhatan pedagang pasar tersebut? 

Simak lebih jauh tentang curhat pedagang yang pembelinya sepi di sini. 

4. Soal Rencana Single Salary PNS pada 2024, Sri Mulyani: Saya Belum Bisa Berkomentar

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menanggapi soal rencana skema gaji tunggal atau single salary bagi pegawai negeri sipil (PNS). Rumusan itu rencananya dapat diterapkan pada tahun 2024, sehingga Aparatur Sipil Negara (ASN) nantinya hanya akan menerima satu penghasilan tanpa tunjangan-tunjangan yang melekat seperti tahun-tahun sebelumnya. 

Namun, Sri Mulyani mengaku belum memahami soal rencana single salary itu. “Jadi aku belum bisa membuat komentar mengenai itu. Saya belum melihat dan belum dipresentasikan, jadi nanti saya lihat, ya,” ujar dia setelah rapat bersama Komisi XI di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, pada Kamis, 14 September 2023.

Saat ini, bendahara melanjutkan, yang menjadi fokus Kemenkeu adalah berkoordinasi dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas mengenai perbaikan kinerja ASN, TNI, dan Polri. “Jadi reform-nya ada di situ saja,” ucap Sri Mulyani.

Simak lebih jauh tentang komentar Sri Mulyani soal single salary PNS di sini. 

5. Mahfud MD Singgung Kekeliruan KLHK soal Perizinan di Pulau Rempang, Ini Respons Menteri Siti Nurbaya

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar bungkam ketika ditanya ihwal dugaan kekeliruan perizinan di Pulau Rempang yang pernah diterbitkan pihaknya pada masa lalu.

Ia mengelak menjawab ketika dikonfirmasi atas pernyataan Menkopolhukam Mahfud MD yang menyebut dugaan kekeliruan KLHK menerbitkan izin penggunaan tanah kepada pihak yang tidak berhak.

"Aku nggak mau, ah, ngomongin itu," kata Siti Nurbaya ketika ditemui Tempo usai rapat kerja dengan Komisi IV DPR RI, Kamis, 14 September 2023. "Ntar aku bikin tertulis aja."

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus