Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

6 Tips Cegah Jerawat pada Wajah

Jerawat menjadi salah satu musuh kulit wajah yang bisa bikin jengkel. Simak 6 tips mencegah jerawat pada wajah

10 Juli 2022 | 19.44 WIB

Membersihkan wajah setiap hari bisa jadi cara menghilangkan jerawat. (Canva)
Perbesar
Membersihkan wajah setiap hari bisa jadi cara menghilangkan jerawat. (Canva)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jerawat menjadi salah satu musuh kulit wajah yang bisa bikin jengkel. Salah satu penyebabnya adalah penggunaan masker yang terlalu lama. Jerawat pastinya akan segera timbul jika malas mengganti masker secara berkala. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Michael Lawanto, dokter dari klinik kecantikan dr. MF Beautycare menuturkan selama pandemi Covid-19 banyak keluhan pada kulit wajah seperti timbul jerawat di area tertutup masker, serta kulit yang menjadi lebih kering. “Jerawat dan kulit kering tersebut bisa ditimbulkan oleh beberapa faktor seperti pemakaian masker, jarang terkena matahari dan jarang berkeringat, sehingga kulit jadi kering dan kusam,” tuturnya. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Untuk mencegah masalah tersebut, maka ada beberapa tips perawatan kulit wajah yang bisa dilakukan secara mandiri dari rumah. 

1. Minum Air Putih

Tips mencegah wajah terkena jerawat pertama adalah dengan memperbanyak minum air putih. Masih banyak masyarakat yang mungkin malas minum air putih. Mereka mungkin saja enggan, bahkan malas  minum air putih jika tidak lelah setelah beraktivitas. “Padahal, apabila kita kurang minum air putih kulit bisa mengakibatkan kulit kering. Dan, bila kulit terlalu kering bisa menimbulkan iritasi dan jerawat,” katanya. 

2. Cuci Muka Walau Tidak Terkena Debu

Cara lain untuk mencegah wajah terkena jerawat adalah dengan sering mencuci muka. Harapannya kebersihan terjaga meskipun tidak terkena debu. Menurutnya, cuci muka ini kerap dilupakan karena menganggap hanya di rumah merasa tidak kotor, dan tidak bertemu orang lain.   

3. Gunakan Tabir Surya

Cegah jerawat pada wajah ketiga adalah dengan tidak lupa menggunakan sunblock alias tabir surya. Meskipun tidak keluar rumah, kita juga dianjurkan tetap mendapat vitamin D dari sinar matahari. Nah, kebanyakan orang yang berjemur di luar atau ke luar rumah, lupa untuk menggunakan sunblock. Padahal sunblock itu penting untuk menjaga kulit wajah agar tidak kusam. 

4. Olahraga Teratur

Mencegah jerawat pada wajah keempat adalah dengan berolahraga secara teratur. Ketika keringat keluar dari kulit maka secara tidak langsung hal tersebut membuat kulit menjadi jauh lebih sehat. Selain itu, dengan melakukan olahraga membuat sirkulasi darah menjadi lebih lancar sehingga membawa dampak positif pada kulit. 

5. Istirahat Cukup

Cara kelima untuk mencegah jerawat pada wajah adalah dengan istirahat cukup. Kurang tidur akibat kebanyakan menonton televisi dan main internet terlalu lama akan membuat kulit menjadi tidak sehat. 

6. Ganti Masker Secara Berkala 

Masker kotor juga bisa menjadi penyebab munculnya jerawat. Cara mencegah jerawat pada wajah adalah dengan mengganti masker secara berkala. "Setiap habis makan sebaiknya kalian juga perlu mengganti masker," katanya. Biasanya seusai makan seseorang hanya membersihkan dengan tisu. Padahal ada pula beberapa bagian permukaan kulit yang tertempel debu sehingga timbulah jerawat di area dagu.

Baca: 6 Mitos dan Fakta Cokelat, Mulai Penyebab Jerawat hingga Penyebab Anak Hiperaktif

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus