Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Jangan Biarkan SIkat Rambut Jadi Sarang Bakteri, Bersihkan dengan Cara Berikut

Sikat rambut yang dipakai berkali-kali setiap hari bisa menjadi sarang bakteri, jamur, ketombe, dan minyak sehingga harus rutin dicuci.

30 Januari 2024 | 14.12 WIB

Sisa rambut rontok yang tertinggal di sisir.
Perbesar
Sisa rambut rontok yang tertinggal di sisir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Menjaga kebersihan badan bukan hanya dengan mandi, keramas, dan sikat gigi. Kebersihan peralatannya pun perlu diperhatikan. Contohnya mengganti seprai dan sarung bantal seminggu sekali, mengganti sikat gigi lama dengan yang baru, dan yang juga jangan terlupakan, mencuci sikat rambut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Sikat rambut yang dipakai berkali-kali setiap hari bisa menjadi sarang bakteri, jamur, ketombe, dan minyak. Pencucian rutin diperlukan untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Apapun jenis rambutnya, rutin bersihkan sikat rambut dengan alkohol seminggu sekali dan cuci setiap bulan," saran pemilik salon di Florida, Nicole Montalvo, kepada Fox News Digital.

Apa yang terjadi bila tak pernah dibersihkan? Mengabaikan kebersihan sikat rambut berakibat menambah kotoran di rambut, residu produk perawatan, dan minyak, yang berujung berkembang biaknya bakteri dan jamur.

"Menggunakan sikat rambut kotor akan menyebabkan pori-pori tersumbat, yang artinya rambut tak akan tumbuh secepat biasa, juga iritasi kulit," jelas spesialis ekstensi rambut Ashley Oldham.

"Sikat yang kita pakai dibuat dengan alasan tertentu jadi menggunakan dalam keadaan kotor bisa menghilangkan efek produk perawatan yang digunakan di rambut, sama kasusnya dengan memakaikuas kotor untuk wajah, hasilnya tidak akan efektif," ujar Oldham.

Cara membersihkan
Mencuci sikat rambut adalah cara efektif untuk membersihkannya. Berikut yang dibutuhkan:
-Sampo lembut
-Semangkuk air hangat
-1-2 sendok teh air lemon
-Baking soda

"Setelah membersihkan sisa rambut, rendam sikat rambut dari plastik selama 5 menit. Jika terbuat dari kayu, jangan direndam, cukup dicelupkan dan digoyang beberapa kali untuk mengusir minyak, sel kulit mati, dan sisa produk," pesan spesialis ekstensi rambut Alyssa Pantano.

Buang rambut rontok yang menempel dan bersihkan dengan alkohol setiap habis pakai untuk menjaga kebersihannya. "Untuk menghindari rambut rontok dan masalah kulit kepala, Anda harus menjaga keseimbangan dan kesehatan mikrobioma kulit kepala yang membantu pertumbuhan rambut," tambahnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus