Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
INFO NASIONAL – Aspire, solusi manajemen keuangan B2B, mengumumkan peluncuran fitur terbaru untuk produk payment gateway, yaitu Advance Settlement. Fitur ini memungkinkan para pebisnis daring mencairkan dana pembayaran yang diterima di platform daring lebih awal. Sehingga dapat memaksimalkan manajemen cash flow mereka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Manajemen cash flow adalah faktor krusial untuk mendukung kelangsungan perusahaan di tengah dinamika ekonomi yang fluktuatif. Meski memiliki peran yang sangat krusial, pengelolaan cash flow seringkali terabaikan, terutama oleh startup yang baru berdiri. Menurut studi yang dilakukan oleh US Bank pada tahun 2019, sebanyak 82 persen usaha kecil di Amerika Serikat terpaksa gulung tikar akibat pengelolaan cash flow yang buruk.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Studi lain oleh perusahaan perangkat lunak akuntansi Quickbooks pada tahun yang sama mengungkapkan bahwa 61 persen usaha kecil di seluruh dunia mengalami kesulitan cash flow. Lebih mengkhawatirkan lagi, 32 persen dari mereka tidak mampu membayar kepada vendor, menyelesaikan hutang, atau membayar gaji karyawan karena cash flow yang tidak teratur.
Data ini menekankan pentingnya pengelolaan cash flow bagi perusahaan dari berbagai ukuran. Manajemen cash flow yang efektif tidak hanya tentang strategi efisiensi biaya atau mengejar pendapatan (revenue), tapi juga menerapkan sistem yang lancar, efisien, dan seamless untuk arus masuk dan keluar dana.
Menanggapi tantangan ini, Aspire mengembangkan fitur Advance Settlement sebagai bagian dari solusi payment gateway yang menyeluruh. Solusi ini memungkinkan para merchant untuk menarik dana mereka sebelum waktu pengendapan dana yang biasanya dibutuhkan.
Secara tradisional, payment gateway menerapkan kebijakan waktu settlement, di mana dana ditahan selama periode tertentu sebelum bisa dicairkan. Periode ini merupakan salah satu langkah untuk memastikan keamanan transaksi dan mengurangi risiko penipuan. Namun, hal ini bisa menjadi tantangan bagi bisnis yang memerlukan akses segera ke dana mereka untuk diputar kembali, seperti untuk biaya operasional dan peluang pertumbuhan.
Fitur Advance Settlement dari Aspire secara langsung mengatasi tantangan ini. Melalui evaluasi risiko yang cermat untuk setiap transaksi merchant dan penerapan KYC yang mendalam, Aspire memberikan kemungkinan bagi merchant untuk mencairkan dana mereka lebih awal. Ini memberi mereka kontrol finansial yang lebih besar dan fleksibilitas yang signifikan.
Didesain khusus untuk mendukung kelangsungan bisnis, fitur ini memastikan cash flow yang stabil, memungkinkan pemenuhan kewajiban finansial dan investasi pada kesempatan baru tanpa hambatan.
“Komitmen Aspire adalah untuk mendukung para merchant kami dengan menyediakan solusi yang memudahkan operasi keuangan mereka,” ujar Ferdy Nandes, General Manager Aspire.
“Dengan fitur Advance Settlement, kami ingin membantu pebisnis online mengelola cash flow mereka dengan lebih efektif dan mengembangkan potensi penjualan mereka secara maksimal.”
Solusi payment gateway Aspire yang ramah pengguna dan aman menawarkan integrasi mulus dengan sistem bisnis yang ada. Fitur Advance Settlement memperluas komitmen Aspire sebagai solusi finansial bisnis, memastikan merchant dapat mengakses dana mereka saat dibutuhkan.
Untuk informasi lebih lanjut tentang fitur Advance Settlement Aspire dan solusi keuangan inovatif lainnya, silakan kunjungi www.aspireapp.com/id-ID/payment-gateway. (*)