Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Xanana Gusmao akan Melayat ke Rumah BJ Habibie

Mantan Presiden Timor Leste Xanana Gusmao akan melayat ke rumah BJ Habibie.

14 September 2019 | 20.57 WIB

Mantan presiden Timor Leste, Xanana Gusmao berkampanye di depan pendukung Partai CNRT di Dili, 17 Juli 2017. Pemilihan anggota parlemen ini diikuti hampir dua lusin partai. AP/Kandhi Barnez
Perbesar
Mantan presiden Timor Leste, Xanana Gusmao berkampanye di depan pendukung Partai CNRT di Dili, 17 Juli 2017. Pemilihan anggota parlemen ini diikuti hampir dua lusin partai. AP/Kandhi Barnez

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Presiden Timor Leste Xanana Gusmao dijadwalkan akan melayat ke kediaman pribadi BJ Habibie di kawasan Patra Kuningan, Jakarta, pada Sabtu, 14 September 2019 malam.

“Hari ini Pak Xanana baru mendarat, baru akan mendarat,” kata asisten pribadi Habibie, Rubijanto. Ia mengatakan Xanana akan didampingi oleh Duta Besar Timor Leste untuk Indonesia, Alberto Xavier Pereira Carlos.

Menurut agenda, Xanana akan diterima oleh kedua anak lelaki Habibie, yaitu Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie.

Sebelumnya, beredar sebuah video ketika Xanana Gusmao menjenguk BJ Habibie di rumah sakit sekitar akhir Agustus lalu. Keduanya tampak akrab dan hangat. Habibie, meninggal pada Rabu, 11 September 2019 pukul 18.05 WIB di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus