Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Jadwal Liga 2 Selasa 9 November: Persis Solo live di Indosiar, Juga Ada PSG Pati

Jadwal Liga 2 Selasa, 9 November: PSG Pati FC vs PSCS Cilacap, Martapura Dewa United vs Perserang Serang, Persis Solo vs Persijap Jepara.

9 November 2021 | 06.38 WIB

Persis Solo. (instagram/@persisofficial)
Perbesar
Persis Solo. (instagram/@persisofficial)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga 2 pekan ketujuh akan hadira pada Selasa, 9 November 2001. Ada tiga pertandingan yang akan berlangsung, salah satunya disiarkan Indosiar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Laga yang ditayangkan langsung Indosiar tersebut adalah Persis Solo vs Persijap Jepara. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, mulai 20:30.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Persis Solo saat ini belum terkalahkan, tapi baru tiga kali menang dalam enam laga yang dijalaninya. Tim milik Kaesang Pangarep itu memuncaki klasemen Grup C dengan nilai 12, unggul satu angka dari PSCS Cilacap.

Persijap Jepara baru saja bangkit dan meraih kemenangan pertamanya, atas Hizbul Wathan. Mereka ada di posisi keempat klasemen dengan nilai 8.

Laga lain yang tak kalah menarik, Martapura Dewa United vs Perserang Serang, akan disiarkan langsung Ochannel. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Madya Senayan, mulai 18:15 WIB.

Dewa United menjadi satu-satunya tim yang terus menang dalam enam laga awalnya di Liga 2. Mereka memuncaki klasemen Grup B dengan nilai 18, unggul tujuh poin dari RANS Cilegon FC yang baru ditahan Persekat Tegal 0-0.

Perserang baru saja bangkit dari rentetan hasil buruk dengan mengalahkan PSKC Cimahi 2-1. Kini, tim itu menempati posisi keempat klasemen dengan nilai 7.

Satu pertandingan lain adalah PSG Pati FC vs PSCS Cilacap, yang akan berlangung di Stadion Manahan Solo. Berlangsung mulai 15:15 WIB, laga ini bisa disaksikan lewat Vidio.

PSG Pati masih merana di Grup C. Tim milik Atta Halilintar itu baru meraih satu kemenangan dari enam laga awalnya. Mereka berada di posisi keenam klasemen dengan nilai 5, tertinggal enam poin dari PSCS di posisi kedua.

Jadwal Liga 1 Selasa, 9 November 2021
15:15 PSG Pati FC vs PSCS Cilacap (Vidio)
18:15 Martapura Dewa United vs Perserang Serang (Ochannel)
20:30 Persis Solo vs Persijap Jepara (Indosiar).

Selanjutnya: Rekap Hasil, Jadwal, Klasemen Liga 2

Liga 2 Pekan Ketujuh
Senin, 8 November 2021
PSKC Cimahi vs Badak Lampung 3-2
Hizbul Wathan vs PSIM Yogyakarta 1-3
RANS Cilegona FC vs Persekat Tegal 0-0.

Selasa, 9 November 2021
15:15 PSG Pati FC vs PSCS Cilacap (Vidio)
18:15 Martapura Dewa United vs Perserang Serang (Ochannel)
20:30 Persis Solo vs Persijap Jepara (Indosiar).

Rabu, 10 November 2021
15:15 Persewar Waropen vs Kalteng Putra (Vidio)
18:15 Sulut United vs Mitra Kukar (Vidio)
21:00 Semen Padang vs Sriwijaya FC (Indosiar).

Kamis, 11 November 2021
15:15 Babek United vs PSMS Medan (Ochannel)
18:15 PSBS Biak vs Persiba Balikpapan (Vidio)
20:30 PSPS Riau vs Tiga Naga (Vidio).

Klasemen Liga 2

Baca Juga: Timnas Indonesia Mulai Latihan, Ada Satu Pergantian Pemain

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus