Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Lainnya

Piala Dunia 2022: Profil Timnas Polandia dan Memori Capaian Terbaik Edisi 1974

Berstatus sebagai tim Kuda Hitam di Piala Dunia 2022 Qatar, bagaimana kiprah timnas Polandia di pentas sepak bola dunia?

30 September 2022 | 15.33 WIB

Timnas Polandia. REUTERS/Kacper Pempel
Perbesar
Timnas Polandia. REUTERS/Kacper Pempel

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sepak bola telah menjadi olahraga paling populer di Polandia. Kehadiran kapten dan pencetak gol sepanjang masa Robert Lewandowski dan kiper hebat Wojciech Szczsny di Piala Dunia 2022 Qatar membuat publik Polandia berharap banyak agar tim berjuluk The White Eagle bisa mengulang prestasi terbaik pada 1974. Berstatus sebagai tim Kuda Hitam, bagaimana kiprah Polandia di pentas sepak bola dunia?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Federasi Sepak Bola Polandia secara resmi didirikan pada tahun 1919. Tim nasionalnya memainkan pertandingan pertamanya pada tahun 1921 melawan Hongaria dalam pertandingan persahabatan. Mereka kalah 1-0. Setelah itu, Polandia berhasil mengalahkan Swedia 2-1 di Stockholm pada 1922.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sejak itu, sepak bola di Polandia semakin populer. Namun, sepak bola Polandia mengalami kemunduran selama Perang Dunia II yang menyebabkan pembantaian terhadap beberapa pemainnya. Tim nasional Polandia dibubarkan pada tahun 1939. Setelah perang berakhir, Polandia kembali ke sepak bola internasional pada Juni 1946. Pertandingan pertama mereka adalah pertandingan persahabatan melawan Norwegia di Oslo. Di pertandingan itu, Polandia kalah 1-3. 

Setelah membangun pondasi sepak bola selama dua dekade, Polandia berhasil memiliki generasi emas pada periode 1974 hingga 1986. Kazimierz Gorski adalah pemain bintang Polandia saat itu. Ia berhasil membawa Polandia mengalahkan Inggris untuk lolos ke Piala Dunia 1974. Mereka menyingkirkan Argentina, Haiti, Italia dan Swedia untuk mencapai semifinal. Perjalanan mereka terhenti usai kalah dari Jerman di semifinal.

Polandia telah bermain di 8 turnamen Piala Dunia. Penampilan terbaik mereka datang pada tahun 1974 dan 1982 ketika mereka finis ketiga. Polandia membuat penampilan Piala Dunia pertamanya pada tahun 1938 tetapi tersingkir oleh Brasil di babak 16 besar. 

Polandia lolos ke Piala Dunia 2022 setelah menyingkirkan Swedia di babak play-off zona Eropa. Polandia sebelumnya menempati posisi runner up Grup I yang diisi oleh Inggris, Albania, Hungaria, Andorra, dan San Marino. Mengoleksi 20 poin dari 10 laga, Polandia berhasil meraih enam kemenangan, dua kali imbang dan dua kali kalah dan finis di bawah Inggris. 

Di babak playoff, Polandia sempat mendapatkan keuntungan dengan lolos ke final tanpa harus bertanding melawan Rusia yang menjadi runner up Grup H. Rusia disanksi setelah Presiden Vladimir Putin melakukan operasi militer ke Ukraina. Polandia kemudian menyingkirkan Swedia setelah menang 2-0 lewat gol Robert Lewandowski dan Piotr Zielinski.

Di putaran final Piala Dunia 2022, Polandia berada di Grup C bersama Argentina, Arab Saudi dan Meksiko. Peluang Polandia untuk lolos ke babak selanjutnya di Piala Dunia 2022 cukup terbuka. Status kuda hitam membuat Robert Lewandowski dan kawan-kawan bisa tampil tanpa beban dan tampil mengejutkan.

Pelatih dan pemain

Pelatih yang membawa Polandia lolos ke Piala Dunia adalah Czesaw Michniewicz. Pelatih berusia 52 tahun tersebut menjadi arsitek Polandia sejak Januari 2022. Ia hanya punya kontrak hingga Desember tahun ini.. 

"Kami berada di grup yang sangat menarik. Saya belum mengikuti perkembangan sepak bola Argentina, Arab Saudi dan Meksiko. Tapi pemain Argentina banyak bermain di Eropa. Kami masih memiliki waktu untuk berdua," kata Czeslaw dikutip dari laman Polandia. 

Lewandowski mengaku antusias dengan lolosnya Polandia ke Piala Dunia. Lewandowski merupakan top skor di Timnas Polandia dengan 76 gol. "Sekarang kami bisa merayakannya. Saya bangga dan senang," kata Lewandowski. 

Pemain timnas Polandia, Robert Lewandowski melepakan tendangannya saat bertanding melawan Swedia dalam Kualifikasi Piala Dunia di Silesian Stadium, Chorzow, Polandia, 29 Maret 2022. REUTERS/Kacper Pempel

Perkiraan Skuad Polandia di Piala Dunia 2022

Kiper: Wojciech Szczesny, Lukasz Skorupski, Bartomiej Dragowski
Bek: Robert Gumny, Jakub Kiwior, Jan Bednarek, Kamil Glik, Tomasz Kedziora, Mateusz Wieteska
Gelandang: Piotr Zielinski, Jakub Piotrowski, Grzegorz Krychowiak, Micha Krzysztof Skoras, Sebastian Szymanski, Kamil Pawe Grosicki
Penyerang: Arkadiusz Milik, Robert Lewandowski, Krzysztof Piatek

Profil Timnas Polandia

Nama: Polish Football Association 
Julukan: The Eagles
Pelatih: Czesaw Michniewicz
Konfederasi: UEFA
Peringkat FIFA: 26 (Agustus 2022).
Top Skor: Robert Lewandowski (76 gol)
Penampilan Terbanyak: Robert Lewandowski (134 caps).

Jadwal Pertandingan Timnas Polandia di Piala Dunia 2022.

Selasa, 22 November 2022 Meksiko vs Polandia: 23:00 WIB
Ahad, 27 November 2022, Polandia vs Arab Saudi: 02:00 WIB
Kamis, 1 Desember 2022, Polandia vs Argentina: 02:00 WIB 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus