Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Prediksi Persik Kediri vs Persib Bandung di Liga 1, Main Rabu Petang

Persib Bandung diunggulkan pada laga pekan ke-12 Liga 1 ini. Namun, Persik bisa tampil mengejutkan karena ingin keluar dari zona degradasi.

7 Desember 2022 | 08.26 WIB

Laga Liga 1: Persik Kediri vs Persib Bandung.
Perbesar
Laga Liga 1: Persik Kediri vs Persib Bandung.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 kembali bergulir setelah sempat terhenti selama dua bulan. Memasuki laga pekan ke-12 akan ada duel antara Persik Kediri vs Persib Bandung. Kedua tim akan bermain di Stadion Manahan, Solo, pada Rabu, 7 Desember 2022 dengan kick-off pukul 18.15 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Persik Kediri saat ini sedang berupaya bangkit dari dasar klasemen. Mereka diprediksi bakal tampil ngotot karena belum pernah menang sepanjang musim ini. Empat poin yang mereka dapat di klasemen berasal dari empat hasil imbang dari 11 laga yang telah dilalui. Tak heran mereka terpuruk di peringkat ke-18.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di sisi lain, Persib Bandung belum tampil konsisten. Sepuluh pertandingan sudah dilalui pasukan Luis Milla, hasilnya adalah lima kemenangan dan empat kekalahan. Mereka saat ini duduk di posisi kedelapan dengan koleksi 16 poin, jauh di belakang sang pemuncak, PSM Makassar, yang memiliki 25 poin. 

Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, mengungkapkan bahwa timnya sangat ingin beranjak dari dasar klasemen. Sebelas laga tanpa mengecap kemenangan tentu sangat berpengaruh terhadap mental para pemain.

Ia berharap jika mampu meraih hasil positif melawan Persib, peruntungan tim berjuluk Macan Putih bisa berubah di sisa musim ini. "Kami mau keluar dari zona degradasi, itu motivasi terpenting saat ini," ujar Divaldo Alves sehari sebelum melawan Persib.

"Jika tak ada motivasi saat turun ke lapangan, pasti susah. Jadi para pemain sangat berhasrat mencari poin dan memperbaiki situasi saat ini," tuturnya.

Apabila menang atas Persib dianggap berat, Divaldo Alves mau timnya minimal bisa mencuri satu poin alias imbang. Mereka sadar bahwa persiapan selama jeda kompetisi juga tak terlalu ideal, jadi hasil apa pun selain kalah dianggap baik.

"Pertandingan nanti kami mau cari poin, mudah-mudahan minimal satu," kata juru taktik kelahiran Angola itu. "Persiapan dilakukan dalam kondisi sedikit susah, tapi kami ingin adaptasi dengan situasi yang ada. Kami terus kerja keras," lanjutnya.

Top scorer di skuad Persik Kediri saat ini adalah Renan Silva dengan sumbangan dua gol. Dia diharapkan bisa pamer ketajaman melawan Maung Bandung.

Sementara, di kubu Persib Bandung, ada tiga pemain kunci yang tak bisa merumput pada lanjutan Liga 1 2022-2023. Mereka adalah Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto. Ketiganya dipanggil timnas Indonesia untuk pemusatan latihan Piala AFF 2022.

Meski demikian, pelatih Persib Luis Milla tidak khawatir. Dia yakin skuad Maung Bandung punya kualitas yang cukup untuk menutupi kepergian tiga pemain tadi. Hal yang terpenting baginya adalah persiapan tim berjalan lancar. 

Luis Milla mengaku puas setelah melakukan latihan dan rangkaian uji coba selama dua bulan jeda kompetisi. "Semua pemain siap bertanding. Bagi saya, kami punya pemain yang semuanya penting bagi tim," ujar pelatih asal Spanyol itu, dikutip dari laman Persib.

Persib Bandung bakal mengandalkan duo David da Silva dan Ciro Alves untuk meneror pertahanan Persik. Pasangan Brasil itu sudah menyumbang total 12 gol di Liga 1 musim ini, dengan David da Silva mencetak 9 di antaranya. Talenta lokal macam Febri Hariadi dan Beckham Putra Nugraha juga bisa menjadi alternatif dari lini kedua.

Prediksi Susunan Pemain

Persik Kediri (4-2-3-1): Dikri Yusron; Muhammad Rifaldi, Arthur Felix, Vava Mario, Yusuf Meilana; Rohit Chand, Muhammad Taufiq; Renan Silva, Faris Aditama, Riyatno Abiyoso; Joanderson.
Pelatih: Divaldo Alves

Persib Bandung (3-4-3): Reky Rahayu; Daisuke Sato, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto; Henhen Herdiana, Abdul Aziz, Beckham Putra Nugraha, Zalnando; Febri Hariyadi, David da Silva, Ciro Alves.
Pelatih: Luis Milla

5 Pertemuan Terakhir

25/03/2022 - Persib Bandung 0-0 Persik Kediri
12/12/2021 - Persik Kediri FC 0-1 Persib Bandung
24/08/2014 - Persib Bandung 3-0 Persik Kediri
12/02/2014 - Persik Kediri 0-3 Persib Bandung
22/01/2014 - Persib Bandung 3-2 Persik Kediri

Prediksi Persik Kediri vs Persib Bandung

Persib Bandung diprediksi bakal menguasai permainan. Jeda kompetisi yang lama nampaknya akan mempengaruhi ritme permainan kedua tim. Oleh sebab itu, pada laga nanti kedua kesebelasan diperkirakan bakal bermain hati-hati pada menit-menit awal. Persib diunggulkan, tapi tidak menutup kemungkinan Persik Kediri bisa mengejutkan. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus