Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Missing Crown Prince drama Korea atau drakor terbaru yang dibintangi oleh Suho EXO, Hong Ye Ji, Myung Se Bin, Kim Joo Heun, dan Kim Min Kyu. Berkisah pada masa Joseon tentang putra mahkota yang diculik oleh wanita yang ditakdirkan untuk menjadi istrinya. Saat melarikan diri untuk tetap hidup, romansa terjalin di antara mereka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Missing Crown Prince tayang perdana melalui jaringan MBN, pada 13 April 2024. Drakor yang tayang setiap Sabtu dan Minggu ini juga bisa disaksikan penonton melalui platform streaming Viki dan Viu
Pemeran Missing Crown Prince
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Suho
Kim Jun Myeon, atau Suho anggota EXO. Ia debut dengan EXO-K pada 8 April 2012. Pada 2016, Suho debut akting dalam film One Way Trip. Suho juga debut sebagai solois pada 30 Maret 2020 dengan Self Portrait dan single Let's Love. Dalam drakor Missing Crown Prince ia berperan sebagai Pangeran Lee Gon.
2. Hong Ye Ji
Hong Ye Ji pernah membintangi film On My Way Home pada 2022. Dalam drakor Missing Crown Prince Hong Ye Ji berperan sebagai Cho Myung Yoon.
3. Myung Se Bin
Myung Se Bin mulai populer karena perannya dalam drama Into The Sun dan Goong S sebagai Hwa In. Ia paling dikenal sebagai Choi Sung Hee dalam drama Doctor Cha. Dalam drakor Missing Crown Prince, Myung Se Bin berperan sebagai Ratu Min Soo Ryun.
4. Kim Min Kyu
Kim Min Kyu pernah berperan dalam drama web Playlist Pop Out Boy!. Sebagai pemeran utama pria Chun Nam Wook pada 2020. Di drama ini, Kim Min Kyu berperan sebagai Pangeran Do Sung.
5. Kim Joo Heon
Kim Joo Heon mulai terkenal sejak perannya dalam serial Dr Romantic 2 pada 2020. Dalam drakor Missing Crown Prince ia berperan sebagai Choi Sang Rok.
Pilihan Editor: Jadwal Tayang Diundur, Ini Sinopsis Drama Missing Crown Prince