Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seni

Akhir Pekan ini, Bali Blues Festival Hadir di Nusa Dua, Bali

Festival musik blues ini akan digelar di Bali pada Sabtu, 25

April 2015.

23 April 2015 | 20.06 WIB

Ilustrasi Konser. nytimes.com
Perbesar
Ilustrasi Konser. nytimes.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

BISNIS.COM, Jakarta - Festival musik blues bakal digelar di Bali pada Sabtu, 25 April 2015. Bertajuk "Bali Blues Festival 2015", festival musik blues cukup akbar ini akan diselenggarakan di Pulau Peninsula, kawasan Nusa Dua.

Dalam festival musik yang diselenggarakan oleh Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) bekerja sama dengan Pregina Art Showbiz tersebut, sepuluh grup musik blues akan beraksi. Mereka antara lain Sound Of Mine, Cooltone, Ronaldgang, Crossing Blues University, Bali Blues Island, Bali Guitar Club, Angga Blessing Child, dan Balawan Feat Aria Baron.

Bali Blues Festival 2015 ini juga akan dimeriahkan dua bintang blues, yaitu Ginda Bestari dan Gugun Blues Shelter. Dua tamu ini akan menjadi penyemangat dan daya tarik akan musik blues di Bali.

Ketua panitia penyelenggara, Ida Bagus Abdhi, mengatakan tiket masuk acara tersebut dibanderol Rp 100.000. Sebanyak 5.000 tiket, ucap dia, sudah dicetak dan disebarkan di penjuru Bali.

"Dari total tiket tersebut, kami menargetkan 70 persen terjual, dan kami juga mengajak tamu mancanegara yang menginap di kawasan ITDC untuk menontonnya serta acara ini diyakini menjadi promosi tersendiri bagi even ITDC di seluruh dunia," tuturnya saat konferensi pers, Kamis, 23 April 2015.

Dia menambahkan, pihaknya juga yakin sekitar 40 persen wisatawan yang menginap di kawasan ITDC akan datang menikmati acara tersebut. Dengan cara spektakuler ini, harapannya generasi musikus blues di Bali terwadahi dalam bermain musik, salah satunya dalam acara Bali Blues Festival 2015.

"Ke depannya, kami harapkan bisa menjadi Bali Blues Internasional Festival, dengan tujuan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Bali. Komunitas blues di Bali kami ajak berkolaborasi dalam event ini, agar musikus internasional ke depan bisa juga hadir untuk memeriahkan acara ini," katanya.

BISNIS.COM 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Emri Widyantari

Emri Widyantari

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus