Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Jokowi Klaim Tidak Antikritik: Banyak yang Pedas, juga Offside

Jokowi juga menyampaikan soal transformasi digital dan perhatiannya pada publisher rights.

25 September 2023 | 17.52 WIB

Presiden Jokowi yang juga Ketua Dewan Pembina relawan Pro Jokowi (Projo) hadir dalam rakernas bertajuk Haluan Baru Projo 2024 di kawasan sekitar Borobudur, Jawa Tengah, Sabtu, 21 Mei 2022. Tangkapan Layar Projo
Perbesar
Presiden Jokowi yang juga Ketua Dewan Pembina relawan Pro Jokowi (Projo) hadir dalam rakernas bertajuk Haluan Baru Projo 2024 di kawasan sekitar Borobudur, Jawa Tengah, Sabtu, 21 Mei 2022. Tangkapan Layar Projo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku menerima semua kritik yang dialamatkan kepada pemerintah oleh media. Menurutnya, semua tetap menjadi jamu sehat dan energi tambahan bagi administrasinya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Dalam peresmian pembukaan Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia di Istana Merdeka pada Senin, 25 September 2023, Jokowi mengatakan, bermacam kritikan masuk kepadanya. Ada yang halus, samar-samar. “Ada juga yang to the point, keras, pedas.. Ada. Banyak yang seperti ini juga. Ada juga yang offside, tidak jelas tujuannya,” katanya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Saya ngomong apa adanya,” ujar Jokowi menegaskan.

Dalam pidatonya, Jokowi menyoroti soal profesionalitas pers dan kode etik jurnalistik. Ia memperingatkan media soal pemberitaan yang otentik yang berkualitas dan berimbang tanpa ada tarik menarik untuk kepentingan apapun menjelang Pemilu 2024.

“Sekali lagi jangan terpancing bersaing karena viral atau bersaing karena hoax dan jangan terpancing karena yang penting viral, heboh dibaca,” kata Jokowi.

Jokowi juga menyampaikan soal transformasi digital dan perhatiannya pada publisher rights.

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus