Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Kasus Covid-19 Meningkat, Jokowi: Selalu Diikuti dan Diamati Menkes

Presiden Jokowi memastikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memantau perkembangan kasus Covid-19 yang tengah melonjak.

15 Desember 2023 | 13.14 WIB

Presiden Jokowi saat meninjau kursi kereta api untuk kelas eksekutif buatan siswa vokasi. Dok. Kemendikbud
Perbesar
Presiden Jokowi saat meninjau kursi kereta api untuk kelas eksekutif buatan siswa vokasi. Dok. Kemendikbud

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyatakan pemerintah terus memantau lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi saat ini. Dia menyatakan peningkatan kasus selalu dalam pengamatan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat kasus aktif Covid-19 pada Rabu, 13 Desember 2023, bertambah 131. Total pasien yang masih terinfeksi virus corona hingga kemarin mencapai 365 orang. Sejumlah wilayah di Indonesia sudah menyiapkan antisipasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Selalu diikuti dan diamati oleh menteri kesehatan dan jajaran," kata Jokowi saat ditemui di kawasan Monas, Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat, 15 Desember 2023. "Sampai sekarang dari Menteri Kesehatan menyampaikan masih dalam kondisi baik."

Kasus Covid-19 di Jakarta meningkat tiga kali lipat di awal Desember 2023. Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta Ngabila Salama menyebut ada 57 kasus Covid-19 pada 11 Desember 2023. Di hari berikutnya, ada penambahan 127 kasus.  

"Sisanya (kasus) yang minggu lalu," kata Ngabila saat dihubungi pada Rabu, 13 Desember 2023. 

Sejumlah daerah ambil langkah antisipasi

Selain di Jakarta, peningkatan juga terjadi di daerah lainnya. Di Bandung misalnya, p-pihak Rumah Sakit Umum Pusat dr. Hasan Sadikin (RSHS) Bandung bahkan mulai memberlakukan pembatasan pengunjung sebagai langkah antisipasi. RSHS Bandung hanya memperbolehkan keluarga pasien yang mengantar ke dalam rumah sakit. 

“Kami sudah rapat dengan petugas keamanan untuk memperketat lagi,” kata Direktur Medik dan Keperawatan RSHS Bandung pada Rabu, 13 Desember 2023.

Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta atau DIY menyiapkan sejumlah langkah untuk menekan sebaran kasus Covid-19. Dinas Kesehatan DIY menginstruksikan seluruh rumah sakit dan puskesmas siap melakukan pemeriksaan swab untuk deteksi dini.

"Semua rumah sakit dan puskesmas kami minta siap melakukan test swab," kata Kepala Dinas Kesehatan DIY Pembajun Setyaningastutie, Rabu 13 Desember 2023.

Pemerintah diminta perketat pengawasan

Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI) Tjandra Yoga Aditama mendesak pemerintah memperkuat pengawasan untuk merespons peningkatan kasus Covid-19. Tjandra mengatakan data dan informasi pengintaian itu perlu disajikan kepada masyarakat luas.

Tjandra mengatakan pemerintah perlu memperkuat pengintaian ILI (Influenza like illness), SARI (severe acute respiratory infection), hingga spesifik surveilans COVID-19.

“Sesudah diperkuat maka data dan informasi surveilan perlu selalu disajikan kepada masyarakat luas untuk mendapat informasi terkini dari waktu ke waktu,” katanya dalam keterangan tertulis kepada Tempo pada Kamis, 14 Desember 2023. 

Peningkatan kasus Covid-19 ini disebut akibat munculnya varian baru EG 2. dan EG5. Presiden Jokowi sendiri telah mencabut status pandemi Covid-19 di Indonesia sejak Juni lalu.

DANIEL A. FAJRI | AISYAH AMIRA WAKANG | PRIBADI WICAKSONO |ANWAR SISWADI

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus