Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Piala Dunia U-17 2023: Top Skor Jerman U-17 Max Moerstedt Jadikan Robert Lewandowski sebagai Panutan

Max Moerstedt mengatakan Robert Lewandowski hingga Erling Haaland adalah sosok penyerang yang mempengaruhi gaya bermainnya di Piala Dunia U-17 2023.

24 November 2023 | 19.37 WIB

Pesepak bola Timnas Jerman Max Moerstedt mengekspresikan kegembiraannya seusain mencetak gol ke gawang Timnas Meksiko pada pertandingan fase Grup F Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/11/2023). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Perbesar
Pesepak bola Timnas Jerman Max Moerstedt mengekspresikan kegembiraannya seusain mencetak gol ke gawang Timnas Meksiko pada pertandingan fase Grup F Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/11/2023). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Keberhasilan timnas Jerman U-17 menembus babak semifinal Piala Dunia U-17 2023 tak lepas dari peran sang penyerang, Max Moerstedt. Bomber yang mempunyai gaya bermain mirip Robert Lewandowski itu menjadi top skor sementara Der Panzer.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Hingga saat ini, Moerstedt telah mengoleksi tiga gol di Piala Dunia U-17 2023. Meski dalam laga perempat final kontra Spanyol tak menyumbang gol, penyerang asal Hoffenheim itu mengaku senang dengan hasil yang diraih timnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saya sangat senang bisa lolos ke babak selanjutnya, tadi merupakan pertandingan yang sulit untuk kami. Menurut saya babak pertama kami hanya bermain bertahan, tapi pada akhirnya kami mendapat penalti dan kami semua senang," ujar dia saat ditemui di mixed zone Jakarta International Stadium (JIS), Jumat, 24 November 2023.

Bermain sebagai penyerang klasik nomor 9, Moerstedt mengidolakan Robert Lewandowski, Erling Haaland, hingga Miroslav Klose. Ia menjadikan ketiga striker beda generasi itu sebagai panutannya dalam berkarier.

"Ya, Klose, Lewandowski, Haaland (idola saya). Mereka bertiga merupakan striker yang bagus," ucapnya.

Kepiawaian Moerstedt sebagai striker membuat banyak pihak menggadang-gadangnya sebagai striker masa depan Jerman. Menanggapi hal itu, dia belum terlalu memikirkannya. Fokusnya saat ini adalah untuk menampilkan performa terbaik di setiap kesempatan.

"Itu masih sangat jauh, tapi saya saat ini masih terus berusaha, lalu kita akan lihat nanti. Saya pikir itu menjadi motivasi untuk mencapai sesuatu yang lebih besar," tuturnya.

Di babak semifinal Piala Dunia U-17 2023, Jerman akan menghadapi pemenang pertandingan Brasil vs Argentina di JIS, pada Jumat malam, 24 November. Max Moerstedt mengaku tak bisa memprediksi siapa pemenangnya. Namun, menurut dia, akan sangat menyenangkan bisa menghadapi salah satu dari dua tim terbaik di dunia tersebut.

Pilihan Editor: Hasil Piala Dunia U-17 2023: Singkirkan Spanyol, Jerman Melaju ke Semifinal Usai Menang Tipis 1-0

Randy Fauzi Febriansyah

Jurnalis olahraga Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus