Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Valencia mengalahkan Granada 2-1 pada La Liga Spanyol pekan ke-25 di Stadion Los Carmenes, Minggu, 21 Februari 2016, sekaligus menjadi kemenangan ketiga dalam sepekan terakhir di semua kompetisi.
Valencia memutus rantai kekalahan setelah menekuk Espanyol 2-1 pada Sabtu, 13 Februari 2016, mengalahkan Rapid Vienna 6-0 di Liga Europa tengah pekan lalu, dan mendulang 3 poin dari markas Granada.
Gol pertama Valencia dicetak Dani Parejo dari sepakan kaki kanan setelah bekerja sama dengan Paco Alcácer pada menit ke-55.
Pasukan Gary Neville menambah gol menjadi 2-0 pada menit ke-90 setelah Santi Mina menceploskan hasil sepakan Paco Alcácer yang terlepas dari tangan Andres, penjaga gawang Granada.
Granada memperkecil selisih gol 2-1 lewat tandukan Edgar Méndez menyambut umpan tendangan bebas Rochina pada menit 90 + 2, seperti dilansir Marca.
Pada laga lain, Cristiano Ronaldo gagal mengeksekusi tendangan penalti ketika Real Madrid ditahan seri 1-1 oleh Malaga dalam pertandingan La Liga pada Minggu, 20 Februari WIB.
Namun Ronaldo pula yang menciptakan sebuah gol bagi Madrid pada laga ini. Sedangkan Malaga menyamakan lewat gol Raul Albentosa.
Hasil ini membuat Madrid tertinggal 9 poin di belakang Barcelona, yang memuncaki klasemen La Liga.
Pada pertandingan lain, Rayo Vallecano bangkit dari ketinggalan 0-2 untuk menyamakan kedudukan 2-2 saat melawan Sevilla.
Hasil selengkapnya
Rayo Vallecano 2-2 Sevilla FC
Malaga 1-1 Real Madrid
Athletic Bilbao 0-1 Real Sociedad
Granada 1-2 Valencia
Atletico Madrid 0-0 Villarreal
ANTARA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini