Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga 1 pada Minggu, 23 Juli 2023, akan menampilkan pertandingan Persebaya Surabaya vs Rans Nusantara FC. Kedua tim akan berhadapan di Gelora Bung Tomo, Surabaya, mulai 15.00 WIB dengan disiarkan Indosiar dan Vidio.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Persebaya dan Rans Nusantara FC menuju laga ini dengan bekal negatif. Mereka sama-sama kalah pada laga pekan ketiga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Persebaya pulang dari Semarang dengan hasil minor dan kalah 0-2. Sebelumnya, dalam laga kandangnya, mereka juga gagal menang dan ditahan Barito Putera. Mereka kini menempati posisi ke-12 klasemen dengan nilai 4.
Pelatih Persebaya Aji Santoso berharap timnya segera bangkit dan menemukan permainan asli mereka. "Saya pikir dalam sepak bola ada menang, seri, dan kalah. Tetapi yang terpenting adalah bagaimana kami cepat bangkit dari kekalahan tersebut," ujar Aji Santoso.
"Sudah saya sampaikan ke pemain sebelum latihan, mereka sudah tidak boleh memikirkan kesedihan berlarut-larut lawan Semarang (PSIS)."
"Kini, kami konsentrasi ke depan mengamankan tiga poin, itu harga mati. Apalagil kami kehilangan dua poin pada laga kandang pertama," kata dia.
Rans Nusantara FC juga datang ke Surabaya dengan bekal hasil minor. Mereka kalah dari tamunya Persita pada akhir pekan lalu. Kini tim itu berada di posisi ketujuh klasemen dengan nilai 6.
Pelatih Eduardo Almeida yakin anak asuhnya akan bangkit. Rans Nusantara FC siap mencuri poin di kandang Persebaya.
"Persebaya adalah tim yang sangat hebat dan akan bermain di kandang serta di depan suporter mereka," kata dia.
"Adapun mereka pada pertandingan terakhir menelan kekalahan, sehingga kami tahu bahwa Persebaya ingin mendapatkan poin maksimal."
"Kami juga sedang berkembang dan saya harap bisa mendapat poin di Surabaya," tutur pelatih asal Portugal ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Persebaya (4-3-3): Ernando Ari; Reva Adi, Dusan Stevanovic, Kadek Raditya, Arief Catur; Ze Valente, Ripal Wahyudi, Alwi Slamat; Sho Yamamoto, Paulu Victor, Bruno Moreira.
Pelatih: Aji Santoso.
Rans Nusantara FC (4-3-3): Try Hamdani;Taufik Hidayat, Angelo, Kiko, Markho Merauje; Mitsuru Maruoka, Paulo Sitanggang, Abdul Rahman; Evandro Brandao, Tavinho, Antoni Nugroho.
Pelatih: Eduardo Almeida.
5 Laga Terakhir Persebaya di Liga 1
11/4/2023 Persebaya 1-0 Arema FC
15/4/2023 Persebaya 3-0 Dewa United
1/7/2023 Persis Solo 2-3 Persebaya
8/7/2023 Persebaya 1-1 Barito Putera
16/7/2023 PSIS Semarang 2-0 Persebaya
5 Laga Terakhir Rans Nusantara FC di Liga 1
9/4/2023 Borneo FC 4-2 Rans Nusantara FC
13/4/2023 Rans Nusantara FC 0-0 Madura United
3/7/2023 Rans Nusantara FC 2-1 Persikabo 1973
9/7/2023 Bhayangkara FC 1-2 Rans Nusantara FC
15/7/2023 Rans Nusantara FC 0-1 Persita.
Prediksi Persebaya Surabaya vs Rans Nusantara FC
Kedua tim masih belum menemukan konsistensi tampilannya di awal musim ini. Namun, Persebaya akan bermain di kandang sehingga lebih diunggulkan untuk menang dalam laga ini.
Pilihan Editor: 7 Pemain Dicoret dari Timnas U-17 Indonesia, Termasuk 4 Diaspora