Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan PSIS Semarang vs PSM Makassar akan hadir pada pekan ke-14 Liga 1 di Stadion Jatidiri Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 30 September 2023. Pertandingan akan berlangsung mulai 15.00 WIB.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
PSIS Semarang bertekad menyulitkan permainan PSM Makassar. "PSM merupakan tim kuat dan kompak dengan permainan langsung dan fisik. Tidak mudah menghadapi tim semacam ini," kata Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius di Semarang, Jumat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dengan gaya permainan semacam itu, kata dia, PSM mampu menjadi juara musim lalu. "Melawan PSM akan menjadi laga yang sulit," tambahnya.
Menurut dia, dengan persiapan bagus yang sudah dilakukan, Septian David Maulana dan kawan-kawan akan menyulitkan PSM dalam pertandingan esok.
Saat menjamu PSM, kata dia, tiga pemain masing-masing Alfeandra Dewangga, Adi Satryo, dan Haykal Alhafiz juga. Elum akan bergabung karena masih memperkuat tim Nasional Indonesia.
Selain itu, Agius juga menyebut pemain sayap asal Jepang, Taisei Marukawa, juga tidak dalam kondisi 100.persen karena cedera di bagian pangkal paha.
PSIS saat ini menempati peringkat empat pada klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 21 poin. Sedangkan PSM berada di peringkat 9 dengan 18 poin.
Komentar Pelatih PSM
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mengharapkan laga yang berjalan adil saat bertandang ke kandang PSIS Semarang. "Kami berharap berada dalam lingkungan yang baik saat pertandingan besok," kata Tavares di Semarang, Jumat.
Pelatih juara bertahan Liga 1 Indonesia itu menyebut pertandingan nanti akan dipimpin oleh wasit yang sama saat PSM ditahan imbang Persija Jakarta pada Juli lalu.
Ia mengharapkan kepemimpinan wasit yang adil pada pertandingan nanti. "Kami ingin jika menang, imbang, atau kalah dengan hasil pertandingan yang adil," katanya.
Tavares menyebut tidak banyak persiapan yang dilakukan untuk menghadapi PSIS. Ia menyebut PSIS lebih diuntungkan karena memiliki masa istirahat yang lebih panjang dibanding PSM. Selain itu, ia juga mewaspadai PSIS yang memiliki komposisi pemain lokal dan asing yang bagus.
Livestreaming laga PSIS Semarang vs PSM Makassar bisa disaksikan lewat Vidio.
Pilihan Editor: Laga Barito Putera vs Rans Nusantara FC Berakhir 1-1