Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Inggris

Lucu, Putri Bek Liverpool Ini Ganggu Wawancara Live Televisi  

Mamadou Sakho tak tampil saat Liverpool menekuk Exeter City di ajang Piala FA, tapi putri kecilnya justru mencuri perhatian.

21 Januari 2016 | 17.28 WIB

Putri pemain Liverpool Mamadou Sakho, Aida, mengganggu siaran langsung BT Sport, 20 Januari 2016.(Mirror)
Perbesar
Putri pemain Liverpool Mamadou Sakho, Aida, mengganggu siaran langsung BT Sport, 20 Januari 2016.(Mirror)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bek Liverpool, Mamadou Sakho, tak tampil saat timnya melawan Exeter City di laga ulangan babak ketiga Piala FA di Anfield, Kamis dinihari. Namun, putrinya justru berhasil mencuri perhatian.

Seusai laga yang dimenangi Liverpool 3-0 itu, televisi BT Sport mewawancarai langsung pelatih Exeter, Paul Tisdale, dan dua mantan pemain Liverpool, Steve McManaman serta David James. Ketika wawancara berlangsung, tiba-tiba mendekatlah putri Sakho, Aida, 2 tahun. Dengan penuh percaya diri, Aida menyapa McManaman dan meminta foto bareng.

Presenter Jake Humphrey yang kaget berusaha mencairkan suasana. "Kami telah diganggu oleh putri seseorang," katanya seraya meminta juru kamera memutar kameranya. Dan tampaklah sosok Sakho yang tengah merekam adegan itu dengan telepon selulernya. Ia tampak tak bisa menyembunyikan tawanya.

"Saya tak yakin ia tahu siapa Steve McManaman," kata Humphrey, seraya menyaksikan Aida berlari kembali ke arah ayahnya.





Mamadou Sakho


Sakho kemudian meminta maaf atas kejadian itu lewat Twitter-nya. "Aïda apa yang kamu lakukan di sini!!! lol maaf @btsportfootball."

MIRROR | NURDIN

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus